Gile.....Ratusan Pecatur Memburu Hadiah Rp 65 Juta
Sabtu, 08 April 2023, 20:05 WIB
BISNISNEWS.id - Sebanyak 397 pecatur bersaing ketat dalam kejuaraan resmi JAPFA Ramadhan Cup 8-9 April 2023, di Wisma Kemenpora Jakarta, memperebutkan total hadiah sebesar Rp 65 juta.
Rifai mengucapkan terimakasih sebanyak-banyaknya kepada Japfa yang telah 10 kali konsisten mensponsori ramadhan Cup. "Kesetiaan menjadi sponsor suatu event sulit ditemukan di Indonesia, kecuali PT Japfa," ujar Laksamana Muda TNI A. Rifai, Kabid Organisasi PB Percasi di Wisma Kemenpora, Sabtu (8/4/2023).
“Saya menyampaikan permintaan maaf, Pak Utut berhalangan hadir dan diminta mewakili untuk membuka acara ini. Kami juga ucapkan terimakasih banyak kepada Japfa yang telah setia mensponsori acara ini,” ujar Rivai.
Menurut Rivai, Event catur cepat ini tiap tahun digelar Ketum PB Percasi, GM Utut Adianto. Dengan harapan dapat menjalin silaturahmi dan hubungan yang baik antar pecatur mengasah prestasi yang dimiliki.
Selain pecatur-pecatur junior ada juga ikutserta pecatur-pecatur nasional dan grand master. Banyak GM yang bakal turun di Ramadhan Cup kali ini. Tahun lalu Grand Master (GM) dari Rusia, Ruslan Shcherbakov menjadi juara turnamen catur JAPFA Ramadhan Cup. Ruslan pun berhak membawa pulang trophy dan hadiah Rp10 juta.
Sementara itu, Vice President Head of Social Investment JAPFA R. Artsanti Alif mengatakan, Japfa konsisten membina catur terutama usia muda melalui Japfa for Kids yang ada di tujuh Kota. Japfa For Kids, kata dia merupakan kegiatan pelatihan catur untuk anak-anak.
Sementara Ricardo, Panitia Pelaksana Ramadhan Cup, selain dikuti 397 pecatur even ini juga melibatkan pecatur top Indonesia. Diantaranya. Fide Master Tirta Candra dan GM Cerdas Barus. ” Kami harap even ini melahirkan pecatur handal,” paparnya Ricardo. (Guntar)