AirNav Indonesia Kirim Relawan Membantu MasyarakatKorban Gempa Cianjur
Senin, 28 November 2022, 13:01 WIB
BISNISNEWS.id – AirNav Indonesia mengirimkan relawan dan bantuan umum kepada Masyarakat pasca gempa yang melanda Kawasan Cianjur, Jawa Barat, yang tergabung dalam Satgas AirNav Peduli.
Direktur Utama AirNav Indonesia Polana B. Pramesti mengatakan, sebanyak 10 relawan yang dikirim berasal dari Unit TJSL, Serikat Karyawan dan Persatuan Istri Karyawan AirNav Indonesia.
Polana mengatakan bahwa AirNav sangat prihatin atas gempa dan tragedi yang menimpa masyarakat Cianjur.
Sampai sekarang masih terdapat gempa susulan menjadi ancaman serius warga yang berada ditenda-tenda pengungsian.
" Perlu saya informasikan bahwa kegiatan kita ini merupakan bentuk tanggung jawab kita sebagai BUMN. Sebagaimana diamanatkan oleh Bapak Menteri BUMN, melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan, kita sedianya harus dapat menjadi garda
Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa Gempa Cianjur 21 November 2022 mengakibatkan sejumlah rumah warga rusak dan retak, sehingga warga memilih untuk mengungsi di tenda dan posko yang telah dibangun bersama.
Hingga saat ini dana bantuan yang telah terkumpulkan sebanyak Rp seratus tiga juta rupiah dan telah dialokasikan guna pembelian genset, kebutuhan rumah tangga, sembako, terpal, kebutuhan bayi dan anak, dan sebagainya.
“Kami akan memaksimalkan dan mempercepat proses pendistribusiannya agar diterima oleh Posko Sinergi Kementerian BUMN dan diterima oleh para korban” lanjut Polana.
“Dari dana bantuan yang telah terkumpul, sudah kami belanjakan sesuai dengan kebutuhan yang diharapkan oleh para korban dan yang ditugaskan oleh Kementerian BUMN, penggalangan dana jilid II juga masih berlanjut, besar harapan bisa langsung terealisakan dan kebutuhan dapat segera tersalurkan,” jelasnya.(*/Syam)