KAGAMA Sumut Dan Mitranya Produksi dan Bagikan 2.000 Hand Sanitizer
Jumat, 03 April 2020, 09:27 WIB
BisnisNews.id -- Pengurus Daerah (Pengda) Keluarga Alumni Gadjah Mada (KAGAMA) Sumatera Utara memproduksi sekitar 2.000 botol Hand Sanitizer untuk dibagikan kepada masyarakat sekitar. Langkah ini sebagai upaya mencegah penyebaran virus corona (covid-19) di Sumut.
Upaya ini dilakukan untuk membantu masyarakat yang kesulitan mendapatkan Hand Sanitizer, terutama bagi Buruh harian lepas atau pedagang kecil yang sampai hari ini masih harus bekerja di luar rumah mencari nafkah untuk keluarga ditengah pandemi virus corona ini.
Ketua Pengda Kota Medan, Rizal Arjuna dan anggota lainnya membuat gerakan dengan tajuk Bulaksumur Care. Gerakan ini dicanangkan untuk membantu menangkal penyebaran virus corona ini.
Baca Juga
“Kami membagikan 2.000 botol hand sanitizer yang kami produksi sendiri dan melakukan penyemprotan disinfektan rumah ibadah dan beberapa fasilitas umum lainnya, seperti mesjid, gereja, terminal bus, stasiun kereta api dan beberapa sekolah”Kata Rizal
Ada beberapa titik pembagian yang dilakukan mulai dari hari Senin kemarin hingga Sabtu besok. “Gerakan ini dilakukan atas kerjasama dengan Pemerintah Daerah Sumut, BUMN serta donasi dari Pelindo I, Pertamina hingga dari internal KAGAMA,” terangnya
Ketua KAGAMA Sumut Hamied Wijaya mengajak seluruh elemen masyarakat agar bahu membahu untuk membantu sesama di situasi seperti sekarang ini. Kekhawatiran Hamied akan dampak buruk pandemi virus corona ini terhadap masyarakat yang kurang beruntung yang tidak dapat berdiam dirumah seperti anjuran pemerintah karena harus bekerja mencari nafkah.
“Sudah saatnya membuat gerakan atau aksi nyata dalam menangkal virus ini, jangan lagi fokus terhadap berita, info yang ditambah dengan bumbu-bumbu politik. Banyak masyarakat menengah kebawah yang membutuhkan bantuan.”Jelas Hamied
“Ayolah kita mulai berpikir apa saja yang bisa kita bantu, sedikit saja sudah cukup untuk mengurangi beban untuk saudara kita yang membutuhkan," tandas Hamied, alumnus Psikologi UGM ini.(nad/helmi)