Ada "Kotak Suara " Aneh di TPS 002 Indragiri Hilir
Rabu, 27 Juni 2018, 19:16 WIBBisnisnews.id - Peristiwa aneh kotak suara kosong terjadi pada Pilkada Indragiri Hilir dan Pilkada Riau di TPS 002, Desa Sungai Piyai, Kecamatan Kuala Indragiri, Kabupaten Indragiri Hilir, Rabu (27/6/2018)
Peristiwa "aneh bin ajaib" itu berupa kehadiran kotak suara kosong tanpa ada surat suara dan perlengkapan lain sewaktu dibuka oleh petugas KPPS, TPS 02, Desa Sungai Piyai, Kecamatan Kuala Indragiri.
Bupati Kabupaten Indragiri Hilir, Muhammad Wardan, saat melaporkan kejadian tersebut kepada Wakil Gubernur Riau, Wan Thamrin, menyebutkan, empat kotak suara yang dibuka dan disaksikan oleh Panitia Pengawas Pemilu dan para saksi kontestan.
"Tampak kosong," ucap Wardan, sesuai hasil pemantauan langsung di lokasi, Rabu.
Setelah kotak suara berulang kali diperiksa, KPPS setempat pun melaporkan hal tersebut kepada PPK Kecamatan Kuala Indragiri. Pihak PPK Kuala Indragiri pun segera menuju TPS untuk memastikan.
"Namun anehnya, saat PPK membuka segel dan memeriksa kembali, kotak suara tersebut utuh dengan berisikan surat suara dan perlengkapan pemungutan suara lainnya," kata Wardan.
Ia mengatakan, karena kotak suara, surat suara beserta perlengkapannya dipastikan ada dengan kondisi utuh, maka pemungutan suara pun dilanjutkan.
"Ini riil terjadi, Saya selaku bupati bersama KPUD dan Panwas meminta laporan langsung di tingkat PPS," ungkapnya. (Antaranews/Ari)