Diganti, Kapolda Metro Jaya Jadi Asisten Operasional Kapolri
Jumat, 21 Juli 2017, 02:17 WIBKapolda Metro Jaya Irjen Pol Muhammad Iriawan dimutasi menjadi Asisten Operasional Kapolri
Bisnisnews.id - Kapolri Jenderal Tito Karnavian kembali melakukan rotasi di tubuh internal Polri. Kali ini jabatan Kapolda Metro Jaya dan Papua Barat diganti.
Perombakan jabatan ini dituangkan Kapolri melalui telegram rahasia nomor ST/1768/VII/2017 tertanggal 20 Juli 2017.
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Muhammad Iriawan dimutasi menjadi Asisten Operasional Kapolri menggantikan Irjen Pol Unggung Cahyono. Jabatan Kapolda Metro Jaya diisi oleh Irjen Pol Idham Azis yang sebelumnya menjabat Kadiv Propam Polri.
Kapolda Papua Barat Brigjen Pol Martuani Sormin dirotasi menggantikan Idham. Brigjen Pol Rudolf Alberth Rodja yang sebelumnya Kepala Biro Provos Divisi Propam Polri dimutasi menjadi Kapolda Papua Barat.
"Amanah akan saya jalankan maksimal seperti saya jadi Kapolda Metro Jaya. Tentunya itu kepercayaan pimpinan kepada saya, itu saja," kata Irjen Pol M Iriawan kepada wartawan, Kamis (20/7/2017).
Iriawan mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Kapolri saat memimpin Polda Metro Jaya. Dia menegaskan, penggantiannya tersebut tidak ada sangkut pautnya dengan apapun. Menurutnya, kepindahannya hanyalah penyegaran dalam organisasi.
Sementara itu Mabes Polri menyatakan rotasi jabatan yang dilakukan Kapolri merupakan hal biasa di tubuh Polri. Ini juga menjadi salah satu alasan Polri untuk melakukan penyegaran dan promosi bagi perwira.
Kabag Penum Divisi Humas Mabes Polri Kombes Pol Martinus Sitompul mengatakan, rotasi jabatan di tubuh Polri merupakan hal biasa. "Ini semacam pembinaan karir yang biasa," ujar Martinus.
Dia menambahkan, rotasi di tubuh Polri sekaligus sebagai penyegaran bagi suatu jabatan. "Promosi bagi perwira juga," tegasnya. (Gungde Ariwangsa)