HUT TNI di Jambi Tampilkan Drama Kolosal Sultan Thaha
Kamis, 05 Oktober 2017, 11:54 WIBBisnisnews.id-Drama kolosal Perjuangan Sultan Thaha Syaifudin di Jambi, menjadi warna sendiri pada peringatan Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (HUT TNI) ke 71 di jajaran Korem 042/Garuda Putih, Jambi, Kamis (5/10/2017).
Pementasan drama kolosan yang melibatkan sejumlah prajurit TNI Korem 042 dan pelajar itu berlangsung di lapangan Makorem. Ada sedih, ada tertawa dan ada semangat erjuangan tinggi yang dimainkan para prajurit dan pelajar.
Sultan Thaha di masa perjuangan, berhasil mengusir penjajah belanda. Pada saat itu, para penjajah sudah sangat meresahkan masyarakat yang berusaha merebut wilayah serta meminta upeti kepada rakyat Jambi.
Baca Juga
Dalam perjuangannya, Sultan Thaha membagi kekuasan daerah kepada bawahannya di aliran-aliran sungai. Mulai dari Tanjung Jabung hingga Kerinci. Sedangkan Sultan Thaha sendiri memimpin wilayah Betung Bedarah (Kabupaten Tebo). Namun keberadaan Sultan Thaha diketahui Belanda sehingga pasukan Belanda menyerbu persembunyian pejuang Jambi itu.
Kontak senjata antara pejuang dan pasukan Belanda pun terjadi di Betung Bedarah, namun Sultan Thaha yang hanya bersenjata Keris Siginjai akhirnya dilumpuhkan oleh pasukan Belanda.
Sementara itu di kota Kendari Sulawesi tenggara, upacara peringatan HUT TNI ke-72 yang dipusatkan di alun-alun ek MTQ Kendari berlanngsunng sederhana. Padahal tahun-tahun sebelumnya diperingato cukup meriah, sejumlah tokoh masyarakat hadir termasuk gubernur.
Namun tahun ini, hanya dihadiri Sekertaris Daerah Provinsi, H Lukman Abunawas, Kapolda Sultra Brigjen Polisi Andap Budi Revianto Kepala BIN Sultra, Brigjen TNI Andi Sumangerukka dan para Komandan TNI dari tiga angkatan (TNI AD, AL, dan AU). Sementara Komandan Korem 143/Haluoleo Kendari, Kolonel Inf Andi Perdana Kahar tidak berada di Kendari karena sedang menghadiri peringatan HUT TNI tingkat nasional di Cilegon, Provinsi Banten.(Uus/Adhitio)