Kapolda Metro Jaya Akan Copot Anak Buahnya Yang Tak Mampu Ungkap Kasus Narkoba
Selasa, 08 Agustus 2017, 16:30 WIBBisnisnews.id-Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Idham Azis akan mencopot aparatnya yang coba-coba bermain dan tidak bisa mengungkap kasus kejahatan Narkoba.
Kejahatan narkotika yang sudah merajalela di negeri ini kata Kapolda, membuat petugas harus melakukan langkah pasti dan tegas. Dalam hal ini Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Idham Azis meminta jajarannya untuk bertindak tegas dalam memberantas jaringan narkoba.
"Saya telah meminta Kasat Narkoba untuk bekerja dengan baik dan dapat mengungkap kasus narkoba," tegas Kapolda saat acara penghargaan pengungkapan kasus narkoba jaringan Taiwan di Balai Pertemuan PMJ (8/8/2017).
Dia juga menegaskan akan mencopot jabatan dari jajarannya yang tidak bisa mengungkap kasus peredaran narkoba dalam waktu satu bulan.
"Saya bilang sama mereka, kalau tidak bisa mengungkap kasus narkoba saya akan ganti. Karena masih banyak pemain cadangan yang sanggup dan mampu," tegasnya.
Dalam hal ini Kapolda meminta ketegasan dalam memberantas narkoba. Dirinya mengapresiasi langkah tegas dari petugas yang mengungkap kasus narkoba. Terlebih lagi hal ini menurutnya sudah menjadi kebijakan dari pemerintah dan juga Kapolri untuk bertindak tegas.
"Saya apresiasi tindakan tegas Kapolres Tangerang dan Kapolres Barat. Saya suka itu. Narkoba ini kejahatan yang bahaya," tandasnya.(Balqi/Syam S)