KCI Akan Terapkan Gapeka 2019 Secara Bertahap
Senin, 25 November 2019, 21:01 WIBBisnisNews.id -- Vice President Operasi PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) sebagai operator KRL Jabodetabek, Broer Rizal mengatakan pihaknya akan merealisasikan Gapeka 2019 secara bertahap.
"KRL khususnya di Jabodetabek tak langsung mengubah layanannya pada 1 Desember 2019," kata Broer saat bersama Direksi KAI dalam jumpa pers bersama Dirjen Perkeretaapian Kemenhub Zulfikri di Jakarta, Senin (25/11/2019).
Menurutnya, perjalanan yang sudah 1.057 KA pada Gapeka 2019 nantinya tidak akan kami relaisasikan kami hanya jalankan 967 KA secara bertahap di Januari. "Dan, di setiap trisemester dievaluasi sehingga akhir tahun bisa kami realisasikan," kata Broer lagi.
Tiket KRL Take Naik
Broer juga menambahkan, saat penerapan Gapeka 2019 nanti, tak ada perusahaan tarif kereta api, termasuk KRL Jabodetabek. Tarif KRL tidak berubah dan berjalan seperti biasa.
Sebelumnya, Dirjen Zulfikri memastikan tak akan mengalami perubahan tarif tiket kelas ekonomi. Semua KA ekonomi tidak naik, karena ada subsidi dari APBN disana. Kalau ada perubahan tarif, haris dibahas bersama dan disetujui Komisi V DPR.
Dirjen Zulfikri juga mengatakan sosialisasi kepada masyarakat sudah dilakukan sejak awal November 2019, sehingga ia yakin pemberlakukan Gapeka baru ini tak akan terlalu mengganggu layanan selama Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2020.(helmi)