Kemenhub Pulangkan Pengunjuk Rasa Dengan 50 Bus Gratis
Sabtu, 05 November 2016, 12:56 WIBPengerahan 50 bus PPD tersebut, langsung di koordinir oleh Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Pudji Hartanto. Hal ini dilaksanakan atas perintah Menteri Perhubungan agar tetap menjadi pelayan masyarakat.
Sebanyak 15 bus PPD dikerahkan untuk memulangkan para pengunjuk rasa kembali ke wilayah JABODETABEK, 5 Bus PPD untuk ke daerah lainnya seperti Cirebon dan Lampung serta 30 bus PPD disiagakan di kantor Kementerian Perhubungan.
Layanan ini diberikan secara gratis tanpa di pungut bayaran. Kepada para pengemudi bus, Pudji menyampaikan agar mentarkan peserta unjuk rasa sampai ke daerahnya masing-masing. Para pengemyfi juga diibgatkan untuk beristitahat bila di perjalanan merasa letih.
" Selain itu, saya tegaskan dilarang memungut biaya, dan lapor kepada petugas bila ada permasalahan. Atas nama Bapak Menteri Perhubungan, diucapkan selamat bertugas," jelasnya.