Pekerja Pertamina Mengajar ke SD di Jakarta, Termasuk Corsec Tanjudin Noor
Senin, 18 November 2019, 16:17 WIBBisnisNews.id -- Para pekerja Pertamina menjadi guru dalam sehari untuk pelajar SD dan yayasan yang disambangi di Jakarta, Senin (18/11/2019). Kegiatan mengajar ini dilakukan lewat program Pertamina Energi Negeri (PEN) yang merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan Voluntary Days 2019.
Para pekerja Pertamina menjadi relawan untuk mengajar dan mengisi kelas inspirasi bagi murid-murid sekolah yang disambangi. Ada dua SD dan dua yayasan di Jakarta yang didatangi oleh Pertamina. Yakni, SDN 07 Cempaka Putih Barat, SDN 017 Tugu Utara, Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia dan Yayasan House of Mercy (Home).
Corporate Secretary (Corsec) Pertamina Tajudin Noor ikut menjadi relawan dalam kegiatan ini. Ia hadir dan mengajar di SDN 07 Cempaka Putih Barat, Jl Percetakan Negara, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
Kedatangan Tajudin disambut meriah oleh para pelajar SD tersebut. “Adik-adik semua tahu Pertamina?” kata Tajudin. “Pom bensin,” jawab para murid.
“Ya benar. Kalau adik-adik ikut bapak atau ibunya isi bahan bakar untuk sepeda motor atau mobil, itu salah satu outlet dari Pertamina,” kata Tajudin lagi.
Tajudin memberikan semangat kepada para pelajar. Melalui kegiatan PEN Voluntary Days 2019 ini, para murid bisa bertanya kepada para pekerja Pertamina baik soal pekerjaan di Pertamina maupun belajar menjadi pemimpin.
“Adik-adik ini semua calon pemimpin masa depan, calon orang-orang hebat di masa depan. Untuk jadi orang hebat, harus rajin belajar dan semangat belajar,” kata Tajudin.
“Nanti akan ada kakak-kakak dari Pertamina yang akan jadi teman belajar adik-adik semua. Nanti adik-adik bisa bertanya apa saja, baik soal pekerjaan, soal Pertamina, soal kepemimpinan ke kakak-kakak Pertamina. Nanti adik-adik bisa belajar dan diskusi ya,” jelas Tajudin.
Beberapa pekerja Pertamina yang menjadi relawan kemudian mengajak sejumlah anak murid untuk masuk ke kelas masing-masing.
18 Pekerja Pertamina Mengajar
Untuk di SDN 07 ini, sediktnya ada 18 pekerja Pertamina yang menjadi relawan untuk mengajar di 16 kelas. Jumlah murid di sekolah ini sebanyak 395 orang. Para relawan tersebut berintetaksi dengan murid sambil memberikan pelajaran soal pekerjaan di Pertamina dan berfikir kreatif.
Kegiatan ini melibatkan langsung para murid untuk aktif dengan para relawan yang jadi guru dalam sehari tersebut, baik dengan peragaan maupun kuis. Tak hanya di kelas, kegiatan belajar ini juga dilakukan di lapangan sekolah.
Salah seorang relawan dari Pertamina yakni Linda mengadakan permainan tebak-tebakan berhubungan dengan profesi dan kegiatan Pertamina. Para murid antusias mengikuti kegiatan ini.
Dalam kesemptan ini, Tajudin menyerahkan secara simbolis bantuan untuk SDN 07 Cempaka Putih Barat, yakni ‘Bantuan Sarana dan Prasarana Penunjang Kegiatan Belajar Mengajar’ dan Bantuan Buku Revitalisasi Perpustakaan Sekolah’.
Bantuan tersebut diterima langsung oleh Kepala Sekolah SDN 07 Cempaka Putih Barat Maisaroh. Tak hanya di Jakarta, kegiatan PEN Voluntary Days ini juga dilakukan di beberapa wilayah Indoensia yang menjadi wilayah kerja Pertamina.(helmi)