PIP Makassar Gelar DOPK Diikuti 174 Pasis
Kamis, 19 Maret 2020, 10:22 WIBBisnisNews.id -- Direktur PIP Makassar Capt. Sukirno, M.M.Tr., M.Mar menegaskan proses belajar mengajar (diklat) di kampus PIP Makassar tetap berjalan normal. Seluruh proses diklat di awal tahun 2020 berjalana seperti biasa. Ratusan perwira siswa (pasis) baru mulsi diklat di PIP Makassar, Sulawesi Sekatan
Kendati begitu, pihak kampus menerapkan protokol dan ketentuan keselamatan dan keselamatan sesuai SOP yang ditetapkan pemerintah terkait wabah virus corona (covid-19).
"Proses diklat tetap berjalan, namun dengan tingkat kewaspadaan dan kehati-hatian yang tinggi. Keselamaan dan kesehatan peserta diklat menjadi prioritas utama," kata Capt Sukirno kepada BisnisNews.id.
Dikatakan, kampus PIP Makassar pada Rabu (18/3/2020) kemarin melaksanakan Kegiatan Pembukaan DOPK Perwira Siswa (pasis) peserta Diklat Peningkatan ANT/ATT I, II, III, IV dan V di Aula Sakrina, kampus 1 PIP Makassar.
"Dalam kegiatan DOPK ini, dihadiri dan dibuka oleh Direktur Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar Capt. Sukirno, M.M.Tr, M.Mar. Ikut mendampingi Direktur PIP Makassar adalah Kabag. Akademik dan Ketarunaan, Kasubag Akademik serta Kapus PKT," sebut @pipmakassar.
Jumlah peserta yang mengikuti DOPK sebanyak 174 orang dari Program Diklat Peningkatan ANT/ATT I, II, III, IV dan V periode Maret 2020.
Seperti diketahui, PIP Makassar melaksanakan diklat pembentukan D-IV ANT dan ATT serta KALK. Selain itu, pada awal pekan ini, kampus pelaut Bumi Seram itu juga melaksanakan Diklat Pemberdayaa Masyarakat (DPM) yang diikuti 200 nelayan KLM dari Pemkab Polewali Mandar (Polman).*helmi