Tunggu Instruksi Menko Polhukam, 3 Pesawat TNI AU Siap Evakuasi WNI Dari Wuhan
Rabu, 29 Januari 2020, 16:51 WIBBisnisNews.id -- TNI AU menyatakan siap 24 jam dan hanya tinggal menunggu instruksi Menko Polhukam Mahfud Md untuk mengevakuasi warga negara Indonesia (WNI) dari Wuhan, China. Saat ini, TNI AU menyiapkan tiga pesawat untuk mengevakuasi WNI dari negeri Tirai Bambu itu.
"Kalau TNI AU kita siap siaga, kita 24 jam siap diberangkatkan. Cuma pemberangkatannya itu menunggu instruksi dari Kemenko Polhukan karena yang mengkoordinir kegiatan ini Menko Polhukam," kata Kadispenau Marsma Fajar Adriyanto saat dihubungi, Rabu (29/1/2020).
Saat ini Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI tengah berkomunikasi dengan pemerintah China terkait penjemputan WNI yang ada di Wuhan. Marsma Fajar mengatakan TNI AU akan terus stand by terkait penjemputan WNI.
"Karena tidak bisa sembarangan pesawat masuk ke negara orang, apalagi ini pesawat militer untuk evakuasi warga negara, bukan pesawat penumpang biasa. Sedangkan kondisi Wuhan juga sedang tertutup dan lock down. Jadi kita tetap minta izin dari pemerintah sana," ujar dia.
Marsma Fajar mengatakan lobi Kemlu dengan Pemerintah Tiongkok akan menentukan strategi pemulangan WNI.
"Belum tahu juga (satu sorti). Karena kan belum ada kepastian berapa sorti yang dibolehkan ke sana," katanya seperti dilansir laman detik.com.
"Misal dari pemerintah China, 'oke hanya dibolehkan satu pesawat', maka kita satu pesawat bolak-balik. Tapi kalau boleh tiga-tiganya, maka kita akan berangkat tiga-tiganya," tukas Marsma Fajar.
Sebelumnya, Yudha Nugroho dari Kemenlu dalam Rakor soal antisipasi virus Corona di Kemenhub melaporkan, saat ini ada 243 WNI yang ada di Wuhan dan sekarang ikut diisolasi di daerah asal virus Corona tersebut.
"Sejauh ini, mereka dalam kondisi sehat. Yang menjadi masalah justru kekurangan logistik. Harga barang kebutuhan melonjak dan tidak semua toko atau swalayan di Wuhan buka," jelas Yudha lagi.
Yang bisa dilakukan para WNI di Wuhan adalah membeli kebutuhan pokom secara online dan menunggu di asrama atau apartemen mereka di Wuhan.
Pihak Kemenlu tengah berkomunikasi dengan TNI AU dan maskapai AirAsia jika nanti harus mengevakuasi WNI dari Wuhan. "Evakuasi WNI itu bisa dipulangkan ke Indonesia. Atau, ke kota lain di China yang lebih aman."
"Kini koordonasi (Kemenlu) terus dioptimalkan dengan berbagai pihak, termasuk Pemerintah China," kata Yudha.(nda/helmi)