120 Anak-Anak Belajar Keselamatan Transportasi di Kampus PKTJ Tegal
Sabtu, 16 November 2019, 18:41 WIBBisnisNews.id -- Gerakan Sadar Lalu Lintas Usia Dini (SALUD) kembali bergema di kampus PKTJ Tegal. Kampus BPSDMP itu kedatangan tamu lagi dari para siswa PAUD Roudlotul Ilmi Kab. Brebes, Sabtu (16/11/2019).
Sebanyak 120 orang anak diajak belajar sambil bermain mengenai keselamatan berlalu lintas. Saat dewasa nanti mereka paham dan bisa mengaplikasikan di lapangan. Hal ini sesuai dengan adanya Gerakan Nasional SALUD, untuk menanamkan karakter berkeselamatan sejak usia dini.
“Di PKTJ ratusan siswa TK/PAUD Roudlotul Ilmi diperkenalkan mengenai rambu-rambu, marka jalan, tata cara menyeberang jalan, naik angkutan umum dan lainnnya,” kata Bunda SALUD dan dosen PKTJ Tri Susilo Hidayati kepada BisnisNews.id.
Dalam acara itu, para siswa/siswi TK di pandu kakak kakak SALUD yang juga Taruna’Taruni PKTJ. “Bertindak sebagai koordinator adalah M. Jauhar Nabil, sedang instruktur Rico Andreanto,” jelas Susi lagi.
Dasar-Dasar Keselamatan
Dikatakan Jauhar, materi yang diajarkan kepada anak+anak PAUD masih berkisar perihal materi dasar keselamatan di antaranya, pengenalan rambu dan marka. Selanjutnya, tata cara menyebrang, menggunakan APILL.
Selain itu juga menggunakan zebra cross, menggunakan simpang jalan. “Tujuan dari kegiatan ini adalah penanam Sadar lalu lintas. Sasaran utama anak anak TK/ PAUD,” jelas Jauhar.
Sementara, sebagai sasaran antara guru guru TK/ PAUD. “Pada keaempatan itu, anak anak TL/PAUD diajak bermain dan bernyanyi Zebra Cross dan Ular tangga,” sebut Rico menambahkan.
Pada sesi bermain berasama, juga diikuti oleh anak anak, guru dan orang tua yang hadir. “Diharapkan Setelah pulang nanti, mereka bisa ikut membimbing dan mengajar anak-anaknya mengenai sadar lalu lintas agar penanaman karakter berkeselamatan sejak dini dapat tercapai,” papar Jauhar.
Seluruh rangkaian acara SALUD bersama siswa-siswi TK/PAUD berlangsung lancar dan meriah. Adapun rangkaian acara SALUD masuk PKTJ adalah;
1. Perkenalan taruna,
2. Perkenalan lagu cara menyebrang,
3. Praktek menyebrang di zebracross,
4. Jalan keliling Keliling kampus melihat laboratorium Keselamatan,
5. Istirahat,
6. Bermain ular tangga, dan
7. Foto bersama.(nabil/helmi)