Arus Mudik dan Balik Nataru di Pelabuhan Tg Emas Semarang Lancar
Minggu, 31 Desember 2017, 15:51 WIBBisnisnews.id - Arus mudik dan balik liburan Natal 2017 dan tahun Baru 2018 di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang terpantau Lancar.
Data Posko di Pelabuhan Tanjung Emas hingga H-1 mudik liburan tahun baru 2018 dilaporkan, jumlah penumpang naik mulai dari 18 sampai dengan 31 Desember 2017 sebanyak 8.047 orang. Terdiri dari kegiatan penumpang turun (debarkasi) sebanyak 5.101 orang penumpang dan penumpang naik (embarkasi) sebanyak 2.946 oranh.
Sekretaris Ditjen Perhubungan Laut Kemenhub Capt. Rudiana mengatakan, berdasarkan laporan dari Posko Angkutan Laut Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 di Pelabuhan Tanjung Emas hingga tanggal 31 Desember 2017 (H-1 Tahun Baru 2018) kegiatan pelayanan angkutan laut arus balik masih kondusif dan berlangsung dengan baik.
Rudiana mengatakan, pelaksanaan angkutan laut pada masa Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 dapat berjalan lancar juga dikarenakan dukungan dan kerjasama semua pihak terkait termasuk dukungan dari Direktorat Kenavigasian dan Distrik Kenavigasian di seluruh Indonesia, terutama dalam menyiapkan kapal-kapal navigasi untuk mengontrol lalu lintas kapal dan alur laut.
“Dalam rangka mendukung angkutan laut Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, semua VTS di seluruh pelabuhan juga selalui siap siaga selama 24 jam untuk mengatur dan memantau pergerakan kapal dengan tujuan untuk menjamin keselamatan dan kelancaran pelayaran selama masa selama angkutan Natal dan Tahun Baru," ujar Capt. Rudiana.
Sebagai informasi, selama pelaksanaan angkutan pada masa libur Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, Kementerian Perhubungan cq. Direktorat Jenderal Perhubungan Laut terus melakukan pemantauan dan pengawasan di 52 Pelabuhan yang diperkirakan akan mengalami lonjakan penumpang.
Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Tanjung Emas, Ahmad Wahid menjelaskan, sebagian besar penumpang adalah para pemudik yang turun di Pelabuhan Tanjung Emas yang berasal dari luar jawa seperti Kumai, Ketapang, Sampit, Pontianak. (Syam S)