Kurs Rupiah dan IHSG Menguat
Selasa, 12 Maret 2019, 11:07 WIBBisnisnews.id - Perdagangan Selasa pagi, Kurs Rupiah menguat 44 poin menjadi Rp14.247 per dolar AS dibanding posisi sebelumnya Rp14.291 per dolar AS.
Penguatan kurs Rupiah ini mengikuti dolar Amerika Serikat (AS). Analis pasar modal memprediksi dolar AS terkoreksi oleh penguatan pound sterling seiring meningkatnya harapan pasar akan tercapainya kesepakatan terkait Brexit.
Penguatan juga terlihat pada perdagangan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) Jakarta.
Baca Juga
IHSG dibuka menguat 29,45 poin atau 0,46 persen ke posisi 6.395,88. Sedangkan kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 bergerak naik 7,14 poin atau 0,72 persen menjadi 1.002,56. (*/Jam)