Menneg BUMN Tunjuk Faik Fahmi Sebagai Dirut AP I
Jumat, 22 Desember 2017, 13:25 WIBBisnisnews.id - Kementerian BUMN menunjuk Faik Fahmi sebagai Direktur Utama PT Angkasa Pura I (AP I) dan mengangkat Devy Suradji sebagai Direktur Pemasaran dan Pelayanan menggantikan Moch. Asrori, dalam Rapat Umum Pemegang Saham, Sabtu (22/12/2017) di Jakarta.
Pengangkatan dan pemberhentian pejabat di lingkungan PT AP I itu tertuang dalam Surat Keputusan Nomor SK-289/MBU/12/2017 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota-Anggota Dewan Direksi Perusahaan Perseroan PT Angkasa Pura I tanggal 22 Desember 2017, yang ditandatangani Menneg BUMN, Rini M. Soemarno.
Penyerahan salinan keputusan tersebut dilakukan oleh Asisten Deputi Bidang Usaha Jasa Keuangan, Jasa Survei dan Konsultan II Kementerian BUMN Wien Irwanto yang juga dihadiri jajaran Direksi dan Komisaris Angkasa Pura I beserta pejabat dan pegawai Kementerian BUMN.
Sebelum diamanatkan menjabat sebagai Direktur Utama Angkasa Pura I, Faik Fahmi masih menduduki jabatan sebagai Dirut PT ASDP Indonesia Ferry dan sempat juga berkarir sebagai Direktur Komersial Angkasa Pura II dan Direktur Pelayanan di Garuda Indonesia.
Sedangkan Devy Suradji sebelumnya enjabat sebagai Staf Ahli Komunikasi Menteri BUMN. Dia juga pernah menjabat sebagai Direktur Marketing dan Komunikasi WWF Indonesia. (Syam S)