Menteri Nasir Hadiri Wisuda Undip Ke-146
Kamis, 27 April 2017, 18:46 WIBBisnisnews.id - Universitas Diponegoro Semarang melangsungkan wisuda ke-146 tahun 2017 dan dihadiri oleh Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir.
Wisuda Undip ke-146 tahun 2017 kali ini diikuti 2.309, dan berlangsung di Aula Prof Sidharto secara bergiliran selama 3 hari, 26-28 April 2017.
Meliputi program studi, Diploma (D) III, Sarjana (S1) sebanyak 1.607 orang, Magister (S2) 441 orang, dan Doktor (S3) 21 orang. Sisanya Spesialis 33 orang dan lulusan dari Prodi Profesi Fakultas Kedokteran.
Menristekdikti dalam sambutannya berpesan agar wisudawan mampu mengembangkan dan mengaplikasikan ilmu yang sudah didapat, untuk memajukan Indonesia.
Mantan rektor terpilih Undip tersebut juga berpesan, para wisudawan juga harus memiliki akhlak yang baik, "Karena hanya dengan ilmu dan akhlak yang baik akan membangkitkan kemajuan bangsa Indonesia."
Kunjungan Menteri Nasir ke Undip kali ini juga sekaligus mendampingi wisuda putri keduanya, Arynal Haq yang menyelesaikan pendidikan kedokteran dengan nilai memuaskan.
"Alhamdulillah, Arynal Haq bisa lulus dengan nilai memuaskan, IPK-nya 3,57. Saya sangat bangga dengan dia," ujarnya dengan wajah sumringah. (Marloft)