Tim Gaswan Turun Sosialisasikan Perluasan Gage di Jakarta
Sabtu, 17 Agustus 2019, 09:10 WIBBisnisNews.id -- Pemprov DKI Jakarta tak pernah mati gaya dan kehilangan akal dalam memperkenalkan program kerjanya. Termasuk rencana perluasan pembatasan kendaraan dengan skema ganjil genap (Gage) di 25 ruas Jalan di Jakarta.
Kali ini Petugas Wanita (Gaswan) Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat membagikan Flayer informasi dan bunga mawar kepada pengendara yang melintas sekaligus menjelaskan tentang adanya perluasan Ganjil Genap.
Sebelumnya, Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo juga turun langsung ke lapangan menyosialisasikan program gage nantu. Syafrin bersama instansi terkait seperti TNI/ Polri dan lainnya turun bersama membaginab flayer gage.
"Seperti Tim Gaswan turun di beberapa lokasi, lokasi : Kawasan Staisun Beos tepatnya perapatan Lampu merah Jl. Pintu besar selatan," sebut @dinas perhubungan dki jakarta.
Dalam kegiatan tersebut selain jajaran pimpinan Sudinhub Jakbar , Jajaran Lantas Polri turut meninjau secara langsung Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Syafrin Liputo.
Dalam kesempatannya Kadishub DKI menyambut baik semangat kemerdekaan dengan inovasi yang di lakukan jajaran Sudinhub jakbar yang membagikan 74 Bunga mawar berpita merah putih kepada pengendara di sela-sela sosialisasi perluasan Ganjil Genap di wilayah Jakbar.(helmi)