Volume Sampah di Jakarta Usai Pesta Pergantian Tahun Mencapai 327 Ton
Selasa, 01 Januari 2019, 16:11 WIBBisnisnews.id - Volume sampah usai pesta malam pergantian tahun di sejumlah titik strategis Jakarta Pusat mencapai 327 ton atau jauh lebih rendah dibanding periode yang sama tahun lalu yang mencapai 780 ton.
Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan mengatakan, salah satu faktor penurunan volume sampah usai pesta pergantian tahun ialah berkurangnya jumlah anggota masyarakat yang datang dalam pesta rakyat.
Kali ini, sebagian masyarakat lebih memilih membuat kegiatan sendiri di lingkungan masing-masing ketimbang berkeliling dan berkumpul di Monumen Nasional (Monas). Dengan demikian, ungkap Anies sampah yang ditinggalkan juga jauh berkurang.
"Volume sampah sisa pesta rakyat di malam tahun baru berkurang jauh. Ada banyak faktor, yaitu masyarakat yang datang berkurang, karena juga hujan jadi tidak keluar rumah," tutur Anies saat meninjau pembersihan Monas, Selasa (1/1/2019).
Dari total volume sampah sebanyak 327 ton, masing-masing berasal dari Kawasan Monas sebanyak 45 ton, di Bundaran Hotel Indonesia sebanyak 22 ton sampah, dan sepanjang Jalan Sudirman M.H. Thamrin 26 ton sampah.
Kata Anies, para petugas kebersihan mulai bekerja ketika anggota masyarakat mulai bubar merayakan pesta pergantian tahun. " Para petugas bwlerja saat orang mulai bubar, yah sekitar subuh alhamdulillah sudah selesai,: jelas Anies. (Jam)