Arema FC Rebut Juara Dan Hadiah Rp 3 Milyar
Senin, 13 Maret 2017, 00:25 WIBBisnisnews.id - Arema FC merebut hadiah sebesar Rp 3 Milyar setelah mengukuhkan diri menjadi juara Piala Presiden 2017. Tim Singo Edan berjaya lewat kemenangan telak 5-1 atas Pusamania Borneo FC (PBFC) dalam pertarungan final.
Sebagai juara, Arema FC berhak atas trofi bergilir Piala Presiden dan hadiah uang tunai sebesar Rp 3 miliar. Sementara PBFC sang "runner up", mendapatkan penghargaan sebesar Rp 2 miliar.
Gelar Piala Presiden sendiri sebelumnya dipegang Persib Bandung. Tapi pada Piala Presiden kali ini, Persib hanya mampu finis di peringkat ketiga usai mengalahkan Semen Padang dengan skor 1-0 pada Sabtu 11 Maret 2017 malam WIB
Keganasan penyerang haus gol, Cristian Gonzales mengantar Arema meraih sukses ganda pada Piala Presiden 2017. Selain merebut gelar juara setelah menaklukkan PBFC 5-1 di final Minggu (12/3/2017), Arema juga menempatkan Gonzales sebagai pencetak gol terbanyak.
Kemenangan telak Arema tidak terlepas dari aksi luar biasa Gonzales pada laga final yang disaksikan lebih dari 20.000 penonton di Stadion Pakansari,Cibinong, Bogor. Pemain berusia 40 tahun itu mencetak hattrick ke gawang PBFC yang dikawal Wawan Hendrawan.
Dengan tambahan tiga gol itu Gonzales menjadi top scorer. Gonzales sudah menorehkan 11 gol di Piala Presiden 2017 dan menjadi pemain tersubur sepanjang turnamen.El Loco pun berhak meraih sepatu emas.
Sedangkan dua gol Arema lainnya dicetak oleh Hanif Sjahbandi dan gol bunuh diri Michael Orah. Sementara PBFC hanya mampu mencetak satu gol melalui aksi Firly Apriansyah.
Arema unggul lebih dulu melalui aksi Hanif Sjahbandi pada menit ke-29. Memanfaatkan kemelut di depan gawang Wawan, Hanif dengan tenang melepaskan bola yang bersarang ke gawang PBFC.
Permainan PBFC menjadi kacau. Bahkan sampai fatal ketika terjadi kesalahpahaman antara Michael Yansen Orah dengan kiper Wawan Hendrawan yang berbuah gol. Bek berusia 31 tahun itu melakukan backpass yang tak bisa digapai Wawan. Arema menggandakan kedudukan menjadi 2-0.
Lini pertahanan PBFC yang berantakan dimanfaatkan dengan baik oleh Christian Gonzales yang mencuri bola liar untuk dilesakkan ke gawang Wawan pada menit ke-43.
Arema kian membenamkan si Pesut Etam. Gonzales kembali menjadi pembobol gawang PBFC untuk membawa Arema unggul 4-0 pada menit ke-52. Gonzales akhirnya mencetak hattrick usai mengempaskan gol kelima Arema ke gawang PBFC pada laga final ini pada menit ke-63. Hattrick ini membawa Gonzales kian jauh memimpin top skorer dengan mengoleksi 11 gol.
Sementara itu, setelah upaya mereka terus dihalau oleh mistar gawang dan permainan apik Kurnia Meiga, PBFC coba menghidupkan asa, ketika Firly Apriansyah mencetak gol pada menit ke-68. Firly mampu memanfaatkan sepak pojok untuk membuat Meiga kecewa karena gagal membawa gawangnya tak kebobolan. Skor 5-1 masih untuk keunggulan Arema.
Kedudukkan tidak berubah hingga peluit akhir dibunyikan sehingga Arema FC mengangkat trofi Piala Presiden 2017. (Gungde Ariwangsa)
Susunan Pemain
PBFC: Wawan; Diego Michiels, Glay, Kunihiro, Yansen; Terens, Asri, Wahyudi, Rifai, Wanggai; Reinaldo
Arema: Kurnia Meiga; Indra, Arthur, Bagas, Farizi; Sjahbandi, Adam Alis, Vizcara, Felipe, Gonzales, Nasir