Atasi Kemacetan Tol Jagorawi Berlakukan Contraflow
Jumat, 10 Mei 2024, 19:02 WIBBISNISNEWS.id -Atasi kemacetan dan kepadatan volume lalu lintas akibat adanya penyempitan lajur di KM 12+300 karena ada pekerjaan pemeliharaan di Ruas Tol Jagorawi arah Jakarta.
Atas diskresi Kepolisian, telah diberlakukan Contraflow mulai dari KM 17+200 s.d. KM 8+800 Ruas Tol Jagorawi arah Jakarta mulai pukul 16.20 WIB.
Jasa Marga mengimbau pengguna jalan untuk tertib di lajurnya masing-masing. Jaga jarak aman dengan kendaraan di depan dan tidak berpindah lajur selama melintasi contraflow.
Antisipasi rute perjalanan agar dapat mengoptimalkan rekayasa lalu lintas yang sedang berlaku dan memastikan kecukupan saldo kartu elektronik sebelum memulai perjalanan untuk menghindari kepadatan ketika bertransaksi di gerbang tol. Diharapkan pengguna jalan untuk selalu mematuhi rambu lalu lintas dan mengikuti arahan petugas di lapangan.
(Valen)