Battle of Britain II, MU Harus Taklukan Liverpool
Senin, 16 Januari 2017, 00:25 WIBBisnisnews.id - Tiada pilihan bagi Manchester United (MU) kecuali harus menang melawan Liverpool dalam pertandingan pekan ke-21 Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, Minggu malam pukul 23.00 WIB.
Bermain di kandang sendiri bisa menjadi modal bagi Setan Merah untuk memenangkan duel Battle of Britain Jilid II, sekaligus menjaga peluang dalam persaingan perebutan gelar juara di musim ini.
Menurut pemain bertahan MU, Phil Jones, timnya ingin memberikan pembuktikan kepada fans dan memupuk kepercayaan diri tim, dengan mengalahkan Liverpool dalam laga kolosal dan terbesar musim ini, setelah sebelumnya menghasilkan sembilan kemenangan beruntun dari semua kompetisi.
"Ini mungkin liga pertandingan terbesar bagi kita musim ini. Di Liverpool (pada bulan Oktober), kami mendapat hasil imbang bagus dan sekarang kami membawa mereka ke Old Trafford pada hari Minggu," kata Jones dilansir dari situs resmi Manchester United, Minggu.
Jones mengatakan laga melawan Liverpool di Old Trafford akan menghasilkan atmosfir yang luar biasa dan penuh semangat. "Kami harus fokus melakukan pekerjaan akhir pekan ini. Ini akan sulit karena mereka tim yang bagus, tapi begitu juga kami," katanya seperti dilansir antaranews.com.
Pelatih MU, Jose Mourinho juga mempercayai atmosfer Old Trafford akan memberikan dampak positif bagi pasukannya.
Mourinho telah mempelajari betul laga melawan Liverpool di Anfield pada Oktober lalu yang berakhir imbang 0-0. Dalam pertandingan itu, jelas bahwa strategi pelatih berjuluk The Special One untuk membatasi ruang gerak pemain Liverpool telah berjalan mulus.
Kali ini, MU siap menurunkan top scorer Zlatan Ibrahimovic yang absen ketika melawan Hull di leg pertama semi-final Piala Liga. Selain itu, Marcos Rojo juga siap tempur. Yang absen hanya bek Eric Bailly karena memperkuat negaranya di ajang Piala Afrika.
Sedangkan untuk Liverpool, hingga pekan ke-20 Liga Inggris 2016-2017, berada di urutan ketiga, dengan meraih lima poin di atas MU. Bahkan arsitek Liverpool, Jurgen Klopp mengoleksi tiga kemenangan, dua imbang, dan sekali kalah dalam enam pertemuan melawan Mourinho.
Kali ini Klopp siap meramu taktik dengan jeli dan menyiapkan strategi khusus untuk membuat bugar para anak asuhannya.
Ia menurunkan Jordan Henderson dan Joel Matip, meski Sadio Mane bakal absen karena memperkuat negaranya di ajang Piala Afrika.
Ini adalah pertemuan ke-50 antara Manchester United dan Liverpool di ajang Liga Inggris, di mana MU meraih 27 kemenangan dari 49 laga (sembilan imbang, 13 kalah).
Liverpool sendiri menelan 11 kekalahan dari 14 laga tandang ke Old Trafford di ajang Liga Inggris, hanya meraih tiga kemenangan. Lini pertahanan Liverpool akan mendapat ujian tidak ringan menghadapi serangan bertubi-tubi lini depan MU. (Gungde Ariwangsa)