Citilink Batalkan Seluruh Layanan Ke Yogyakarta
Kamis, 02 Februari 2017, 13:14 WIBBisnisnews.id- Maskapai Berbiaya Murah (LCC) Citilink Indonesia membatalkan sejumlah penerbangan dari dan menuju bandara Adi Sucipto Yogyakarta menyusul pesawat Garuda Indonesia GA - 258 yang mengalami slip di runway saat mendarat.
"Pembatalan ini terpaksa dilakukan karena masih menunggu proses evakuasi badan pesawat," jelas Corporate Communication Manager Citilink Indonesia Ageng W Leksono di Jakarta, 2 Februari 2017.
Sementara ini, penumpang Citilink Indonesia tujuan Jakarta - Yogyakarta masih terlihat menunggu di bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta.
Pihak Citilink juga telah memberikan pilihan pengembalian uang pembelian tiket maupun penjadwalan ulang penerbangan bagi penumpang yang tetap ingin terbang ke Yogyakarta pada penerbangan pertama setelah dibukanya bandara Adi Sucipto.
Ditambahkan juga bahwa penumpang dapat menggunakan pesawat tujuan Semarang maupun Solo untuk menuju Yogyakarta.
Saat ini, Citilink Indonesia juga menghentikan sementara penjualan tiket Jakarta - Yogyakarta hingga proses evakuasi pesawat berhasil dilakukan dan runway bisa kembali beroperasi secara normal.
Penutupan bandara Adi Sucipto diperkirakan akan memakan waktu sekitar 10 jam sejak ditutupnya landasan pacu mengingat pihak bandara harus mendatangkan alat evakuasi dari Surabaya melalui jalur darat.
Selain penerbangan Jakarta - Yogyakarta proses evakuasi yang diperkirakan akan berlanjut hingga pukul 10.00WIB juga berpotensi untuk menunda keberangkatan penerbangan Citilink Indonesia tujuan Yogyakarta - Pekanbaru dan Yogyaakarta - Balikpapan.
" Sementara ini, kita terus monitor perkembangan yang ada di lapangan," tambah Ageng.(Ari)