Countdown Asian Games 2018 Dibuka Aksi Memanah Presiden Jokowi
Rabu, 16 Agustus 2017, 01:13 WIBInasgoc mengumumkan acara Countdown Asian Games 2018 akan digelar serentak di Jakarta dan Palembang, Jumat (18/8/2017)
Bisnisnews.id - Bisnisnews.id – Presiden RI, Joko Widodo akan membuka acara “Countdown Asian Games 2018” yang menandai tepat satu tahun menjelang pelaksanaan pesta olahraga antarbangsa Asia itu di Jakarta dan Palembang, 18-8-2018 mendatang.
Dalam acara puncak Countdown Asian Games 2018 di Monas, Jakarta, Jumat 18 Agustus 2017, Presiden Jokowi akan melepaskan anak panah ke arah target berupa Light-Emitting Diode (LED). Saat anak panah mengenai sasaran akan menghidupkan semua cahaya dan multi media. Ini sebagai dimulainya momentum hitung mundur pada dua jam digital yang berada di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta dan Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang.
Panitia Pelaksana Asian Games Indonesia 2018 (Inasgoc) menyelenggarakan seremoni bertajuk “Countdown Asian Games 2018” itu secara serempak di Jakarta dan Palembang. Untuk di Jakarta sendiri akan bertempat di sekitar silang Monas dan di Palembang digelar di Benteng Kuto Besak, tepi Sungai Musi.
Penanggung Jawab Event, Wishnutama mengatakan untuk memeriahkan prosesi upacara countdown yang akan disiarkan secara langsung oleh semua stasiun televisi Indonesia itu dihadirkan artis dalam dan luar negeri. Diantaranya, Far East Movement dan SNSD akan meramaikan acara yang menelan biaya Rp 15 Milyar itu.
“Soal budget dalam acara ini kami hanya diberikan Rp 15 miliar untuk dua kota. Sebenarnya budget yang di butuhkan dalam acara ini sangat tinggi, namun kami terpaksa harus memotong anggaran tersebut mencapai 30% hingga 40%. Sedangkan untuk biaya artis yang tampil semuanya akan ditanggung oleh pihak sponsor, dan tidak menggunakan uang negara,” ujar Wishnutama.
Ketua Panitia Pelaksan INAGSCO Erick Tohir berpesan, masyarakat agar ikut hadir meramaikan dan tidak ada pungutan biaya tiket masuk acara alias gratis karena acara tersebut adalah pesta rakyat dan olahraga yang disajikan oleh negara untuk rakyat.
“Saya yakin, pentas upacara countdown akan menjadi kebanggaan sekaligus menunjukan keseriusan Indonesia untuk menjadi tuan rumah yang sukses dalam menjalankan event olahraga terbesar di Benua Asia,” tutur Erick. (Rayza Nirwan)