Dubai World Central Siap Tampung 240 Juta Wisatawan Tahun 2030
Kamis, 18 Mei 2017, 18:34 WIBBisnisnews.co.id - Dubai World Central (DWC) di Al Maktoum International akan dibangun secara modular. Terminal akan ditambahkan pada saat dibutuhkan untuk akhirnya menjadi tuan rumah 240 juta penumpang pada tahun 2030.
CEO Bandara Dubai, Paul Griffiths telah mengungkapkan rencana lebih detail membangun bandara terbesar di dunia.
"Motivasi kami melakukan hal ini adalah meningkatkan kontribusi pangsa penerbangan kepada PDB Dubai menjadi 45 persen pada tahun 2030," kata Griffiths dikutip dari Aviation Businessme.com.
Aviasi telah membawa 26,7 miliar dolar ke Dubai pada tahun 2013, menyumbang 27 persen dari PDB dan menghasilkan 416.500 pekerjaan, 21 persen dari total kota. Pada tahun 2030, penerbangan sedang disiapkan untuk menghasilkan 88,1 miliar dolar ke Dubai dan menghasilkan hampir 1,2 juta pekerjaan, mempekerjakan 35 persen tenaga kerja di kota tersebut.
Rencananya akan berlangsung dalam beberapa tahap. Kapasitas Dubai International akan tumbuh lewat perbaikan infrastruktur kecil dan menengah menjadi 118 juta pada tahun 2023. Ekspansi PTB DWC akan membawa 26 juta wisatawan tahun depan, sebelum tahap 2 menjadi berkapasitas 104 juta pada tahun 2025. Emirates Airlines sedang dijadwalkan untuk pindah operasi ke bandara itu.
Penguasa Dubai, Sheikh Mohammed, telah menyetujui rencana perluasan bandara baru dengan biaya 32 miliar dolar pada tahun 2014. Pekan lalu, kota tersebut menutup rencana pendanaan jangka panjang senilai 3 miliar dolar untuk tahap pertama perluasan DWC. (marloft)