Edy Rahmayadi: Stadion Harapan Bangsa Perlu Segera Berbenah
Jumat, 08 Desember 2017, 01:11 WIBBisnisnews.id – Edy Rahmayadi Ketua umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), angkat bicara terkait buruknya kualitas Stadion Harapan Bangsa, tempat digelar Aceh World Solidarity Cup (AWSC) 2017. Namun dirinya menyebutkan bahwa Stadion Harapan Bangsa merupakan yang paling bagus di daerah Aceh.
Sepanjang ajang tersebut bergulir yang menjadi sorotan publik adalah kualitas lapangan yang sangat tidak memenuhi standar FIFA. Hujan lebat yang mengguyur lapangan membuat tempat itu dipenuhi genangan air disertai lumpur sehingga para pemain menjadi sulit dalam melajukan bola.
Akibatnya, semua konstestan yang ambil bagian dalam turnamen ini mengeluhkan kondisi Stadion Harapan Bangsa tersebut. Bahkan, penyerang timnas Indonesia Ilija Spasojevic, harus terlebih dahulu menyingkirkan lumpur ketika dirinya ingin mengambil tendangan penalti di laga kontra Mongolia.
“Bagaimanapun Stadion Harapan Bangsa adalah stadion terbaik di daerah Aceh, kalau itu yang terbaik, terus yang terjelek kaya apa. Mari sama-sama kita doakan saja supaya kondisi lapangan tersebut kedepannya bisa lebih diperbaiki lagi,” ujar Edy Rahmayadi yang baru-baru ini telah pensiun dini sebagai Pangkostrad TNI.
“Jangankan tim nasional Mongolia, tukang bajak sapi saja tahu bahwa kondisi lapangan di sana memang buruk. Tapi kondisinya saat ini lapangan tersebut adalah lapangan terbaik yang dimiliki oleh Pemerintah Daerah Aceh,” kata Edy Rahmayadi.
Kyrgyzstan yang keluar sebagai juara Aceh World Solidarity Cup 2017 mampu mengalahkan tiga negara lainnya, yaitu tim nasional Indonesia, Brunei Darussalam dan Mongolia yang ikut ambil bagian dalam turnamen tersebut. (Rayza)