F6 Combiphar Open 2017: Justin/Christo Belum Dapat Lawan
Kamis, 13 April 2017, 23:14 WIBBisnisnews.id - Pasangan andalan Indonesia Christopher Benjamin Rungkat/Justin Barki masih menunggu lawan yang akan dihadapi untuk meraih tiket ke final. Christo/Justin belum dapat lawan di semifinal karena calon lawannya belum menuntaskan pertarungan.
Christo/Justin terus melaju pada turnamen internasional Indonesia F6 Future Combiphar Tennis Open 2017. Unggulan teratat itu berhasil menghentikan perlawanan ganda Indonesia lainnya, Aditya Hari Sasongko/Sunu Wahyu Trijati di babak perempat final, Kamis (13/4/2017). Justin/Christo menang dalam dua set langsung dengan skor akhir 7-5 6-3.
"Saya memang bermain relatif lebih hati-hati terutama di set pertama karena kami sudah saling kenal permainan masing-masing," ucap Justin.
"Bola-bola lawan terutama Sunu, kadang meluncur tak terduga. Jadi saya berinisiatif mencegatnya di depan net, tak berani melepas begitu saja meski Christo sering mengingatkan bahwa arah bolanya sebenarnya keluar lapangan," lanjutnya.
Pada babak semi final yang berlangsung di lapangan tenis The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Jumat (14/4/2017), ganda yang telah menyandang tiga gelar juara turnamen ITF Men’s Future itu masih menunggu calon lawan. Justin/Christo akan berhadapan dengan pemenang laga antara wakil India, Haadin Bava/Karunuday Singh dengan pasangan Korea Selatan, Hyung Chang Lim/Sang Woo Noh yang masih tertunda dalam kedudukan 2-1 di set pertama.
"Siapapun bakal lawannya, tak ada masalah. Pokoknya, kami siap memenangi partai semi final," tegas Christo yang kini bercokol di peringkat ganda ke-143 dunia itu.
Sementara itu, di sektor tunggal, dua unggulan teratas masih melaju ke babak perempat final. Seeded pertama, Brydan Klein dari Inggris menang mudah atas petenis Taipei, Yu Hsiang Chiu 6-4 6-2. Sedangkan unggulan kedua, Ti Chen (Taiwan) dipaksa bermain tiga set untuk menyudahi wakil India, Karunuday Singh 3-6 7-6(5) 6-2.
Australia berhasil meloloskan tiga petenisnya di babak delapan besar, yaitu Max Purcell yang menempati posisi unggulan ketiga, Dane Propoggia dan Jake Delaney. Purcell menang atas Ruikai Wang (Tiongkok) 6-2 6-4, Propoggia menyisihkan lucky loser, Jessy Kalambai (Swiss) 6-4 6-3, dan Delaney tak perlu berkeringat karena menang walk over atas unggulan keempat, Finn Tearney (Selandia Baru) yang sakit.
Hasil Kamis (13/4/2017)
Perempat Final Ganda
1-Justin Barki/Christopher Rungkat v Aditya Hari Sasongko/Sunu Wahyu Trijati 7-5 6-3
Jake Delaney/Max Purcell (Australia) v Arief Rahman/Anthony Susanto 6-4 7-6(3)
Jadwal Jumat (14/4/2017)
Semi Final Ganda
1-Justin Barki/Christopher Rungkat v Haadin Bava/Karunuday Singh (India) atau Hyung Chang Lim/Sang Woo Noh (Korsel)