GMF AeroAsia Garap Perawatan Alutsista TNI AU
Selasa, 25 Juni 2019, 14:45 WIBBisnisnews.id - PT Garuda Maintenance Facility (GMF) AeroAsia Tbk akan menggarap perawatan alutsista pesawat-pesawat militer milik TNI AU, sebagai pengembangan bisnis.
Pelaksana tugas Direktur Utama sekaligus Director of Business and Base Operation GMF Tazar Marta mencontohkan, seperti pesawat angkutan logistik militer jenis Hercules Lockheed Martin C-130.
Tarzan mengatakan, ini adalah pekerjaan tahap awal yang besar kemungkinan bisa dikerjasamakan untuk modifikasi armada angkut.
"Tidak besar, tahap awal kami garap armada angkut, seperti pesawat Hercules C-130 dan akan dikembangkan pada armada TNI AU yang lain," kata Tarza, pada acara Halal Bi Halal, di Restoran Seribu Rasa, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (25/2019).
Ini adalah langkah strategis perseroan dalam pengembangan bisnis hingga 2020 mendatang.
Dalam pemaparannya pada acara Halal Bi Hallal Tarza menjelaskan, secara bertahap anak usaha Maskapai Garuda Indonesia merawat alutsista pada armada sesuai kebutuhan TNI. Seperti modifikasi armada Hercules, perawatan engine pesawat pertahanan milik negara meliputi pemeliharaan airframe termasuk armada very very important person (VVIP).
Director New Business Portofoli GMF AeroAsia I Gusti Wayan Susena menambahkan, sejunlah modifikasi armada Hercules yang pertama kali akan dilakukan seperti mengganti center wings box dan mengganti cock pit.
Dikatakan, pesawat jenis itu yang semula Cock pit masih berbasis analog akan dirubah menjadi digital.
Kerjasama perawatan alutsista TNI ini akan terus dikembangkan sesuai kebutuhan.
Seperti diketahui Lockheed Martin C-130 Hercules pernah digunakan mengevakuasi korban gempa di Palu pada akhir September hingga Oktober 2018. Selain itu, juga mengangkut jenazah Ibu Negara periode 2004-2014, Kristiani Herrawati Yodhoyono atau Ani Yudhoyono, dari Singapura ke Jakarta pasa 2 Juni lalu. (Syam S)