GP Spanyol 2017: Taktik Cerdas Ditambah Keberanian Antar Hamilton Juara
Selasa, 16 Mei 2017, 02:29 WIBBisnisnews.id - Lewis Hamilton dan Mercedes mencuri kemenangan yang menakjubkan dari pembalap Ferrari Sebastian Vettel.pada Grand Prix Spanyol.
Langkah strategis yang cerdas oleh tim yang diikuti oleh keberanian Hamilton menekan dan melewati Vettel membuat pembalap Inggris itu mengendalikan lomba hingga akhir. Padahal Vettel mampu melewati Hamilton dari garis start untuk memimpin pada paruh pertama balapan.
Kemenangan kedua Hamilton musim ini memangkas defisitnya dengan Vettel di kejuaraan menjadi enam poin setelah lima dari 20 balapan.
Lewis Hamilton, berhasil menjuarai balapan GP Formula One (F1) Catalunya di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol, Minggu, setelah melahap 66 putaran lintasan dengan waktu tercepat yakni 1 jam 35 menit 56,497 detik dan meninggalkan jauh pesaingnya dari Ferrari, Sebastian Vettel.
Vettel yang finis di urutan kedua memiliki catatan waktu balapan dengan terpaut 3,490 detik jauhnya dari Hamilton, sementara Daniel Ricciardo (Red Bull) di tempat ketiga terpaut 75,820 detik.
Sedangkan di luar pebalap yang menempati posisi tiga besar, terpaut setidaknya satu putaran dari Hamilton, sebuah balapan yang terlalu dominan dan tak seimbang.
Berkat kemenangan tersebut, Hamilton mendekati Vettel di klasemen pebalap sementara. Hamilton berada di urutan kedua dengan raihan 98 poin, di bawah Vettel di puncak dengan 104 poin.
Di awal balapan, sementara Hamilton dan Vettel melesat memperebutkan tempat utama rekan setim mereka, Valteri Bottas (Mercedes) dan Kimi Raikkonen (Ferrari), saling berbenturan.
Mobil Raikkonnen lantas membentur mobil Max Verstappen (Red Bull) membuat keduanya undur diri dari lomba lebih awal, sementara Bottas berhasil melahap 38 putaran sebelum harus menepi karena masalah mesin.
Selain ketiganya, Stoffel Vandoorne (McLaren Honda) juga harus undur diri setelah melewati 32 putaran.
Sedangkan duet Force India, Sergio Perez dan Esteban Ocon, menutup balapan dengan catatan cukup baik, masing-masing finis menempati urutan keempat dan kelima. (Gungde Ariwangsa)
Hasil GP Spanyol (urutan, nomor mobil, nama, tim, negara, catatan waktu/selisih):
1 (44) Lewis Hamilton (Mercedes) Inggris (1 jam 35 menit 56,497 detik)
2 (5) Sebastian Vettel (Ferrari) Jerman (+3,490 detik)
3 (3) Daniel Ricciardo (Red Bull) Australia (+75,820 detik)
4 (11) Sergio Perez (Force India) Meksiko (+1 putaran)
5 (31) Esteban Ocon (Force India) Prancis (+1 putaran)
6 (27) Nico Huelkenberg (Renault) Jerman (+1 putaran)
7 (55) Carlos Sainz Jr. (Toro Rosso) Spanyol (+1 putaran)
8 (94) Pascal Wehrlein (Sauber) Jerman (+1 putaran)
9 (26) Daniil Kvyat (Toro Rosso) Rusia (+1 putaran)
10 (8) Romain Grosjean (Haas) Prancis (+1 putaran)
11 (9) Marcus Ericsson (Sauber) Swedia (+2 putaran)
12 (14) Fernando Alonso (McLaren Honda) Spanyol (+2 putaran)
13 (20) Kevin Magnussen (Haas) Denmark (+2 putaran)
14 (19) Felipe Massa (Williams) Brasil (+2 putaran)
15 (30) Jolyon Palmer (Renault) Inggris (+2 putaran)
16 (18) Lance Stroll (Williams) Kanada (+2 putaran)
Gagal finis
(77) Valtteri Bottas (Mercedes) Finlandia
(2) Stoffel Vandoorne (McLaren Honda) Belgia
(33) Max Verstappen (Red Bull) Belanda
(7) Kimi Raikkonen (Ferrari) Finlandia
Klasemen Pebalap:
1. Sebastian Vettel (Jerman) Ferrari 104
2. Lewis Hamilton (Britania) Mercedes 98
3. Valtteri Bottas (Finlandia) Mercedes 63
4. Kimi Raikkonen (Finlandia) Ferrari 49
5. Daniel Ricciardo (Australia) Red Bull 37
6. Max Verstappen (Belanda) Red Bull 35
7. Sergio Perez (Meksiko) Force India 34
8. Esteban Ocon (Prancis) Force India 19
9. Felipe Massa (Brazil) Williams 18
10. Carlos Sainz Jr (Spanyol) Toro Rosso 15
11. Nico Huelkenberg (Jerman) Renault 14
12. Romain Grosjean (Prancis) Haas 5
13. Pascal Wehrlein (Jerman) Sauber 4
14. Kevin Magnussen (Denmark) Haas 4
15. Daniil Kvyat (Rusia) Toro Rosso 4
16. Marcus Ericsson (Swedia) Sauber 0
17. Lance Stroll (Kanada) Williams 0
18. Fernando Alonso (Spanyol) McLaren 0
19. Antonio Giovinazzi (Italia) Sauber 0
20. Jolyon Palmer (Britania) Renault 0
21. Stoffel Vandoorne (Belgia) McLaren 0
Konstruktor:
1. Mercedes 161
2. Ferrari 153
3. Red Bull - TAG Heuer 72
4. Force India - Mercedes 53
5. Toro Rosso - Renault 19
6. Williams-Mercedes 18
7. Renault 14
8. Haas - Ferrari 9
9. Sauber - Ferrari 6
10. McLaren 0.