Haridarma Manoppo Juarai ISSOM 2017
Selasa, 28 November 2017, 18:06 WIBBisnisnews.id – Haridarma Manoppo tampil sebagai juara sejati setelah sukses menjuarai seluruh balapan sepanjang tahun 2017 sebanyak tujuh seri kelas ITTC 1600 Max, Indonesia Sentul Series Of Motorsport 2017 (ISSOM) di Sirkuit Sentul Internasional.
Pada balapan seri terakhir, pembalap Toyota Team Indonesia (TTI) itu sukses menaklukkan sang rivalitas Alvin Bahar juara ISSOM 2016, dengan dukungan penuh Toyota Racing Development (TRD) dan GT Radial.
Berpacu dibawah guyuran hujan serta trek basah yang cukup menyulitkan. Balapan pun terpaksa dipandu safety car sampai 3 lap awal. Namun Haridarma mampu membuktikan ketangguhannya mencapai finish terdepan pada series terakhir di Sentul kemarin, (26/11/2017).
Haridarma yang menempati posisi pole sempat ditempel ketat oleh Alvin Bahar yang sebelumnya berhasil mengovertake Alinka Hardianti di lap keenam. Namun Haridarma segera meninggalkan Alvin yang kejar-kejaran dengan Alinka.
"Saya sempat khawatir mobil melintir karena trek licin. Meski dalam perolehan poin saya sudah dipastikan menangsudah pasti juara nasional, saya tetap ngotot menang dan berhasil sapu bersih," ujar Haridarma.
Sebenarnya sempat ada skenario memenangkan Alinka agar bisa menjadi juara di seri terakhir ini. Apalagi pebalap wanita serba bisa itu menempati posisi kedua start di bawah Haridarma. Sementara Alvin di posisi ketiga. Namun pada prakteknya tidak mudah.
"Saya sudah maksimal mempersiapkan diri untuk seri terakhir ini, tapi sayang, mobil saya mengalami masalah throttle di mobil. Sehingga akhirnya bisa diovertake Alvin," ujar Alinka.
Sementara itu, Alvin juga mengaku sudah berusaha maksimal agar bisa memenangi seri terakhir. "Ternyata, kalah di horse power mesin memang berat. Meski balap di trek basah tidak terlalu kencang. Tapi kami akan perbaiki performance untuk tahun depan," ujar Alvin. (Rayza)