Indonesia - Jepang Kembali Bahas Sejumlah Proyek Infrastruktur
Jumat, 27 Oktober 2017, 14:35 WIBBisnisnews.id - Pemerintah kembali membahas kelanjutan sejumlah proyek infrastruktur dengan Jepang. Diantaranya proyek transportasi Mass Rapid Transit (MRT).
Kelanjutan pembahasan itu disamaikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, usai mendampingi Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan dengan dengan mantan Perdana Menteri Jepang Yasuo Fukada di Istana Merdeka, Jakarta Jumat (27/10/2017).
Kata menhub Budi, proyek MRT tahap I telah selesai dikerjakan. Dilanjutkan, pada tahap II yang kini tengah dikerjakan dan diikuti tahap III. "Tahap III ini tengah dalam study," jelas Menhub, saat ditemui di Istana Merdeka Jakarta.
Pemahasan lain yang dibicarakan dalam pertemuan itu, ilaha soal proyek kereta kecepatan sedang rute Jakarta - Surabaya dan pelabuhan peti kemas Patimban di kabuoateen Subang. Khusus kereta cepat ini, ungkapnya kini tengah dilakukan oleh Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) bersama Japan International Cooperation Agency (JICA) yang akan selesai pada November 2017.
pelabuhan patimban sendiri, lanjut menhub Budi, sudah masuk pada tahap tender atau lelang proyek. Diharapkan, pada 2019 proyek tersebut sudah selesai. (Adhitio)