JAS Ramaikan Pameran Penerbangan
Senin, 22 Mei 2017, 13:41 WIBBisnisnews.id - PT Jasa Angkasa Semesta Tbk (JAS Airport Services) gelar booth pendidikan dan rekrutmen pada pameran Aviation Goes To Campus, yang diselenggarakan Dirjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan bersama Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) Solo, Senin (22/5/2017).
Sebagai perusahaan jasa ground handling, manajemen JAS dalam pameran itu berharap para mahasiswa memahami industri ground handling sebagai jasa pendukung yang memiliki peran penting dalam kegiatan operasional penerbangan.
"Masih banyak yang belum diketahui mahasiswa seperti penanganan check-in, bagasi dan lounge penumpang yang biasa dilakukan oleh ground handling. Termasuk handling pesawat saat di darat. Gambaran umum ini kami beritahukan kepada mereka," jelas Martha Lory, Corporate Communications JAS
Pihak manajemen juga memberikan kesempatan kepada para mahasiswa yang tertarik di bidang jasa ground handling untuk bergabung dan meniti karir di PT JAS.
Selain JAS, ada juga booth Sriwijaya Air, Garuda Indonesia, Angkasa Pura 1, Angkasa Pura 2, Airnav, Asosiasi Pilot Drone Indonesia (APDI).
Disini diperkenalkan banyak hal tentang industri penerbangan bersama Kemenhub, berupa Talkshow dan Pameran selama sehari penuh. (Syam S)