Jose Mourinho: Silakan Saja Rooney Pindah Ke China
Selasa, 24 Januari 2017, 09:50 WIBBisnisnews.id - Pelatih dan manajer Manchester United, Jose Mourinho tidak akan menghalangi pemain andalannya, Wayne Rooney bila ingin pindah ke China. Bahkan Mourinho mempersilahkan Rooney untuk pergi ke Negeri Tirai Bambu baik itu dengan alasan uang atau budaya.
Pelatih asal Portugal itu mengakui bahwa uang yang ditawarkan sulit untuk di tolak dan juga menerima bahwa pemain bisa saja tertarik untuk pindah ke Timur jauh untuk alasan budaya. Ditanyai apakah Rooney akan pergi untuk Liga Super Cina, setelah ia menjadi pencetak gol untuk Manchester United dengan memecahkan rekor gol 250 untuk merebut hasil imbang melawan Stoke, Mourinho menolak untuk mengatur masalah itu.
Dengan kabar Guangzhou Evergrande dan Beijing Guoan bersedia untuk menghabiskan £ 700.000 perminggu pada kapten Inggris itu, Mourinho tidak akan terkejut akan kepindahan pemainnya dan membiarkan Rooney untuk membuat keputusan.
" Saya tidak tahu, itu bergantug padanya. Saya tidak ingin menjadi kritis terhadap pemain yang memutuskan untuk pergi ke Cina, ini hidup mereka, itu organisasi mereka dari kehidupan mereka, organisasi mereka dari karir mereka," kata dia.
Mourinho mengakui, uangnya sangat besar. Pengalamannya juga dapat menjadi menarik. " Jujur dalam kasus Wayne Rooney, saya tidak tahu karena dia tidak pernah menceritakankan kepada saya." (Gungde Ariwangsa)