Kolaborasi Kemenpora dan Bekraf Menuju Atlet eSports Berprestasi
Jumat, 04 Januari 2019, 19:43 WIBBisnisnews.id - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi dan Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf bahas ekositem eSports di Indonesia.
"Hari ini saya kedatangan tamu yaitu, Triawan Munaf yang menginisiasi sebuah hal besar bagi masa depan anak muda Indonesia dalam membangun ekosistem eSports di Indonesia dan kita harapkan nanti kerjasama Bekraf dengan Kemenpora dapat menghasilkan tidak hanya industri pengembangan eSports, tapi juga atlet yang berprestasi di eSports," ujar Menpora di Kantor Kemenpora, Jakarta, Jumat (4/1/2018).
Menurut Menpora, ekosistem yang sedang dibangun ini sangat baik sekali antara Kemenpora dan Bekraf yang memiliki kesamaan pandangan bahwa eSports tidak hanya melahirkan orang hebat yang menjadi atlet, tapi industrinya harus berkembang dan menjadi yang terbaik.
"Kita akan menyiapkan atlet untuk Sea Games dan Asian Games yang akan datang. Ekosistem ini yang sedang kami bicarakan dan ini sangat bagus sekali. Yang pasti ini akan sangat menggurita di kelompok masyarakat. Makanya kita kelola sampai dengan penyiapan atlet hingga ke prestasinya. Stok atlet sangat bagus, tinggal mencari pelapisnya," kata Menpora.
Sementara itu, Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf juga menyampaikan hal yang sama. Dia menerangkan, Kemenpora dengan Bekraf sudah menjalin kerja sama sebelumnya. Menurutnya, eSports harus dikembangkan lebih maju.
"Menatap SEA Games 2019 dan Asian Games 2022, kita sudah seharusnya mempersiapkan diri sebaik mungkin, karena kita sangat menginginkan agar para atlet ini dapat menjadi seorang yang profesional di bidangnya," jelas Triawan Munaf. (Rayza)