Lawan Covid-19, Warga RT10/19 Kota Baru Bekasi Lakukan Disinfeksi Mandiri
Rabu, 25 Maret 2020, 12:14 WIBBisnisNews.id -- Perang melawan virus corona (covid-19) dilakukan semua lapisan masyarakat di seluruh pelosok negeri. Mulai aparat dan lembaga negara, sampai warga masyarakat dengan swadaya dan kerja bakti bersama untuk membatasi penyeberan covid-19 itu.
Warga RT 10/19 Harapan Baru I, Kota Baru, Bekasi Barat, Kota Bekasi membutikan mereka peduli dan siap perang melawan covid-19. Secara gotong royong, mereka melakukan disinfeksi bersama, di lingkungan tempat tinggalnya, Rabu (25/3/2020).
Di bawah komando Ketua RT 10/19 Kota Baru Khaerani Iman, para warga bersama Karang Taruna bersinergi melakukan disinfeski di lingkungan tempat tinggal mereka masing-masing.
Dengan sepeda motor yang modifikasi serta alat semprier untuk menyemprokat cairan disinfektan mereka keliling dari rumah ke rumah melakukan disinfeksi. Cairan disinfektan itu ramuan sendiri dari bahan kimia yang disiapkan dan dicampur warga sekitar.
Seperti diketahui, warga RT 10/19 Kota Baru mempunyai berbagai latar belakang profesi. Mulai teknisi, pemborong, parawat, apoteker serta lainnya berkolaborasi melawan covid-19.
"Yang pasti, ciaran disinfektan berhasil diramu dan disemprotkan ke rumah dan pekarangan warga yang biasa disentuh atau menjadi area berkumpul disterelisasi dari ancaman covid-19," kata Ketua RT 10 Khaerani Iman disela-sela proses disinfeksi bersama warganya.
Aksi disinfeksi ini merupakan wujud kepedulian dan komitmen seluruh warga untuk membersihkan lingkungan tempat tinggalnya sekaligus mencegah penyeberan covid-19 atau ancaman lain seperti DBD atau lainnya.
"Secara media, covid-19 akan mati jika disemprot terderjen, atau cairan disinfektan lainnya. Kebetulan, warga kita ada yang tahun dan bisa membaut cairan pembasmi virus mematikan itu," jelas Iman.
Disinfeksi Secara Berkelanjutan
Sesuai kesepakatan bersama warga, menurut Amin Syarifudin dan Purwatmoko bersama warga lainnya sepakat melakukan tindakan disinfeksi serupa pada hari Minggu (29/3/2020) mendatang.
"Aksi bersama melawan covid-19 itu akan terus dilakukan oleh warga sampai kondisi benar-benar aman dan sehat. Biaya tak harus mahal, karena bisa diracik bersama warga sendiri," kata Amir.
Jika seluruh warga kompak dan mau melakukan disinfeksi secara bersama-sama, menurut Purwatmoko, maka kita optimis bisa melakukan dan sterelisasi di lingkungan dengan murah, cepat dan terjangkau.
"Cairan disinfektan pun bisa diramu dan disiapkan sendiri secara swadaya. Kemudian penyemprotan rumah warga dan lingkungan sekitar juda dilakukan bersama-sama," aku Purwatmoko.
Gotong royong dan saling bahu merupakan warisan adiluhung para leluhur bangsa. "Dengan kerja dan komitmen bersama, apapun bisa dilakukan dan akan mudah direalisasikan. Kita warga RT 10/19 Kota Baru, Bekasi membuktikan. Dan semua bisa dilakukan dengan mudah," tegas Purwatmoko.(nda/helmi)