Menpora RI : Perolehan Medali Kontingen Paralimpiade 2024 Melebihi Target
Selasa, 10 September 2024, 21:38 WIBBISNISNEWS.id - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora RI) Dito Ariotedjo menyambut hangat para atlet Kontingen Paralimpiade Paris 2024 yang tiba di tanah air, Selasa (10/9/2024) setelah sukses memecah rekor perolehan medali, total 14 medali, sekaligus menempati peringkat 50 dunia.
Rombongan atlet Paralimpiade Paris 2024 yg disambut di Bandara Soekarno-Hatta kemarin secara rinci, berhasil membawa pulang satu emas, delapan perak, dan lima perunggu.
"Kami bangga dengan perjuangan para atlet Paralimpiade kita. Selain berhasil melebihi target, total 14 medali, sekaligus menjadi sejarah baru bagi Indonesia, yakni jumlah terbanyak sepanjang sejarah keikutsertaan ajang Paralimpiade," ujar Menpora Dito Ariotedjo.
Rekor total perolehan medali tertinggi sebelumnya saat Indonesia berpartisipasi dalam Paralimpiade Tokyo 2020, yakni dengan total perolehan sembilan medali yang terdiri atas dua emas, tiga perak, dan empat perunggu.
Satu-satunya medali emas Paralimpiade Paris 2024 tersebut diperoleh dari cabang olahraga (cabor) badminton nomor ganda campuran, yakni Hikmat Ramdani/Leani Ratri Oktila. Pasangan ganda campuran itu berhasil meraih emas setelah di final melawan pasangan Indonesia lainnya Fredy Setiawan/ Khalimatus Sa'diyah dengan skor 21-16 dan 21-15.
Selanjutnya medali perak dipersembahkan oleh cabor Boccia nomor tunggal putra dan beregu campuran, atletik nomor 100 meter putra dan putri, badminton nomor tunggal putra, badminton nomor tunggal putri SL3 dan SL4, dan badminton nomor ganda campuran.
Sementara medali perunggu direbut dari cabor boccia nomor tunggal putra dan putri, badminton nomor tunggal putra, badminton tunggal putra SU4, dan badminton ganda campuran SH6.
Menurut Menpora cabang olahraga boccia kini menjadi cabor yang paling berjasa dalam menambah koleksi medali. Di ajang Paralimpiade Paris 2024 ini pertama kali cabor boccia dipertandingkan. Dan Indonesia langsung merebut dua medali perak dan dua perunggu. "Pengembangan dan pembinaan cabang olahraga akan kita tingkatkan khususnya bagi kalangan atlet disabilitas. Karena terbukti kita memiliki potensi di cabor ini," ujar Menpora.
Perolehan medali terbanyak di ajang Paralimpiade Paris 2024 yang berakhir Minggu (8/9/2024) kemarin diraih China. Negeri Tirai Bambu itu sukses merebut 220 medali dengan rincian 94 emas, 76 perak, dan 50 perunggu. (Guntar).