Menpora Sambut Baik Perkembangan Pencak Silat di Eropa
Selasa, 14 Januari 2020, 06:03 WIBBisnisnews.id - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menerima kunjungan dari Sekjen France Pencak Silat Federation Angga Perima di Kantor Kemenpora, Jakarta, Senin (13/10/2019) petang. Dalam pertemuan itu, Angga melaporkan bahwa perkembangan pencak silat di Eropa berkembang menuju arah yang lebih positif.
Angga mengatakan, di Eropa, sudah banyak kejuaraan-kejuaraan pencak silat dilangsungkan. Dia menyebut, kejuaraan Eropa terakhir kali diadakan di Belanda. Sekitar 8 negara ikut berpartisipasi.
"Di Eropa sendiri, sudah banyak kejuaraan-kejuaraan ya, terakhir kali di Belanda. Lebih delapan negara hadir disana yang ikut meramaikan. Jadi, perkembangan pencak silat disana menuju hal yang positif," ujar Angga.
Untuk saat ini, lanjut Angga, pencak silat disana tinggal lagi memantapkan dalam hal kemampuan atlet dan pelatih. Sehingga, ini bertujuan agar atlet dan pelatih bisa lebih percaya diri dalam mengikuti kompetisi.
"Ini sangat baik. Kita fokus agar supaya atlet dan pelatih bagus, dengan tujuan bisa lebih percaya diri dalam berkompetisi. Ini perlu dikembangkan," jelas Angga.
Mengetahui hal tersebut, Menpora menyambut baik. Ini, menurut Menpora sejalan dengan mengkampanyekan pencak silat menuju Olimpiade.
"Terima kasih. Nah, ini sejalan dengan kampanye kita untuk membuat supaya pencak silat dipertandingkan di Olimpiade," kata Menpora.
"Jadi, ini kan semua nyambung. Pencak silat menuju Olimpiade, ini yang kita harapkan. Terima kasih atas informasi yang disampaikan tadi soal perkembangan pencak silat di negara eropa, terutama di Perancis, Belanda, Jerman, dan negara lainnya," tambah Menpora. (Rayza)