Pemindahan Operasi Penerbangan Dengan Perhatikan Penyebaran Covid-19
Senin, 30 Maret 2020, 09:27 WIBBisnisNews.id -- Perpindahan seluruh penerbangan ke Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) di tengah situasi seperti saat ini juga merupakan upaya mitigasi untuk mengurangi risiko penularan Covid-19 di tengah padatnya penumpang dan sempitnya ruang untuk menerapkan konsep _physical distancing_ dengan maksimal di Bandara Adisutjipto.
"Operasional penuh YIA ini dilaksanakan tanpa melakukan kegiatan seremonial, dan konferensi pers hanya dilakukan secara virtual Sabtu 28 Maret lalu untuk mengurangi risiko penularan Covid-19," kata Dirut PT Angkasa Pura I (AP I) Faik Fahmi di Jakarta.
Dalam melakukan persiapan _pengoperasian penuh_ YIA, lanjut dia, pencegahan terhadap Covid-19 menjadi perhatian utama. Caranya dengan melakukan langkah sebagai berikut:
1. Pemindahan dilaksanakan secara bertahap, tidak pada satu waktu yang bersamaan, dimulai sejak 20 Maret 2020,
2. Kegiatan koordinasi persiapan operasi dilakukan secara parsial dan memperhatikan penerapan _physical distancing_,
3. Pembatasan kegiatan operasi pemindahan fasilitas sampai pukul 18.00 setiap harinya,
4. Memastikan seluruh personil mempunyai waktu istirahat yang baik agar kesehatan tetap terjaga,
5. Optimalisasi pola komunikasi dengan optimalisasi teknologi yang ada,
6. Sosialisasi secara parsial kepada _stakeholder_,
7. Untuk pengukuran _level of service_ yang semula dengan simulasi operasi dirubah dengan _internal assesment_,
Selain itu, aku Faik Fahmo, pihaknya juga telah berupaya melakukan pencegahan Covid-19 selama YIA beroperasi secara terbatas, seperti:
1. penyediaan sarana kebersihan berupa _handsanitizer_,
2. penyemprotan disinfektan terhadap seluruh fasilitas bandara,
3. menyediakan area khusus untuk menyemprotkan disinfektan kepada pengunjung yang masuk dan keluar bandara,
4. melakukan pengecekan suhu pengunjung bandara menggunakan _thermal gun_ dan_thermal scanner_,
5. menerapkan pelayanan _Virtual Customer Service_, serta
6. mendukung penerapan _physical distancing_ di kawasan bandara.9
7. Kami juga mewajibkan petugas yang bersinggungan langsung dengan pengunjung bandara untuk menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) dan memberikan suplemen berupa multi-vitamin setiap hari.(nda/helmi)