Pertemuan Pesawat Dengan Drone Alami Peningkatan
Senin, 27 Februari 2017, 17:06 WIBBisnisnews.id - Federal Aviation Administration (FAA) melaporkan bahwa pertemuan tak terduga antara drone dan pesawat di bandara telah mengalami peningkatan pada tahun 2016.
Dari Februari sampai September 2016, ada 1.274 laporan mengenai pesawat berpapasan dengan drone, meningkat 46 persen dari periode delapan yang sama di tahun 2015.
Penampakan drone tersebut dilaporkan ke FAA oleh pilot, pengendali lalu lintas udara, aparat penegak hukum dan warga negara.
FAA mengatakan beberapa pilot melapor bahwa pesawat dikejutkan oleh kehadiran drone, tapi FAA belum memverifikasi tabrakan dikarenakan drone sampai saat ini.
" Setiap penyelidikan telah menemukan laporan tabrakan entah karena burung, barang-barang lainnya seperti kabel dan pos, atau kegagalan struktural, namun tidak terkait tabrakan dengan drone," kata FAA.
FAA menegaskan tengah mencari cara aman untuk mengintegrasikan drone ke wilayah udara negara, tetapi juga ilegal dan berbahaya untuk mengoperasikannya dekat pesawat terbang dan helikopter. (marloft)