Piala Pertamina Soeratin 2017 Mulai Bergulir
Selasa, 10 Oktober 2017, 23:50 WIBBisnisnews.id - Sebanyak 62 tim sepak bola usia 15 dan usia 17 siap berpartisipasi dalam turnamen U-15 tahun dan U-17 Piala Pertamina Soeratin 2017 yang dijadwalkan serentak kick-off di Magelang dan Yogyakarta, 14 Oktober besok.
Masing-masing kategori dibagi menjadi delapan grup dan putaran final akan memakai format semi turnamen. Berdasarkan hasil undian grup (drawing) yang berlangsung di Jakarta, kemarin, untuk kategori usia 15 tahun (U-15) Sumut diwakili PSSA Asahan berada di Grup F bersama Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan dan Jambi. Sedangkan U-17 diwakili PSMS di Grup E menghadapi Aceh, Sulawesi Barat dan Kalimantan Utara.
Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, mengatakan, tujuan menggelar Piala Soeratin adalah untuk pembinaan usia muda. Sehingga ke depannya, timnas Indonesia memiliki calon-calon pemain yang berkualitas.
"Kami ingin membangun tim nasional yang tangguh. Untuk itu dibutuhkan bibit-bibit pemain muda yang andal pula. Pembinaan usia muda menjadi hal yang fundamental dan ini menjadi fokus federasi," ujar Tisha usai undian.
Kompetisi di kota Magelang akan digelar di Stadion Sapta Marga, Gatot Subroto, dan Gemilang. Di DIY Yogyakarta, ada lima stadion yang dipakai, yakni Stadion Tridadi, Pancasila UGM, Dwi Windu, Sultan Agung, dan Maguwoharjo. "Kami sengaja memilih menggelar Piala Soeratin di Magelang dan Yogyakarta karena dua tempat ini merupakan kota pelajar. Selain itu, Yogyakarta juga punya historis yang kuat untuk Piala Soeratin," ujar Tisha.
Tisha menjelaskan bahwa jumlah peserta memang tak meliputi seluruh provinsi di Indonesia. Sebab, pada babak kualifikasi tingkat Asprov, banyak tim-tim yang tidak ikut.
Untuk kategori U-15, karena jumlah pesertanya hanya 30, maka akan ada dua grup yang hanya diisi tiga tim. Sementara untuk kategori U-17 ada 32 tim sehingga setiap grup akan diisi empat tim.
Dua tim terbaik dari masing-masing grup akan lolos ke babak perdelapan final dan masuk fase knock out. Mereka kemudian akan bersaing untuk mencapai partai puncak yang rencananya akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (28/10/2017).
Pada tahun ini, PSSI bekerja sama dengan Pertamina sebagai sponsor utama Piala Soeratin 2017. (Rayza Nirwan)
Berikut Pembagian Grup Piala Soeratin U-15 :
Grup A : Bali – Papua – Bengkulu - Kalimantan Barat
Grup B : Jawa Timur - Sulawesi Tenggara – Aceh - Sumatera Barat
Grup C : Kep. Riau - Sulawesi Barat – NTB - Jawa Tengah
Grup D : Jawa Barat – Banten - Lampung - Sulawesi Utara
Grup E : Yogyakarta – Maluku - Sulawesi Selatan - Kalimantan Utara
Grup F : Kalimantan Timur - Kalimantan Selatan – Jambi - Sumatera Utara
Grup G : Maluku Utara - Bangka Belitung - Kalimantan Tengah
Grup H : DKI Jakarta - Sumatera Selatan - Riau
Pembagian Grup Piala Soeratin U-17 :
Grup A : Kep Riau - Sumatera Selatan – NTB - Jawa Barat
Grup B : Lampung - Jawa Timur – NTT - Kalimantan Timur
Grup C : Kalimantan Selatan – Maluku - Kalimantan Tengah - Yogyakarta
Grup D : Jawa Tengah – Jambi - Sulawesi Selatan - Kalimantan Barat
Grup E : Aceh - Sumatera Utara - Sulawesi Barat - Kalimantan Utara
Grup F : Sumatera Barat - Bengkulu - Maluku Utara - Bali
Grup G : Banten - Bangka Belitung - Sulawesi Utara – Papua
Grup H : Gorontalo – Riau - DKI Jakarta - Sulawesi Tenggara