Sriwijaya FC Juarai Piala Gubernur Kaltim 2018
Senin, 05 Maret 2018, 13:37 WIBBisnisnews.id – Sriwijaya FC berhasil keluar sebagai juara Piala Gubernur Kalimantan Timur 2018, setelah menekuk Arema FC dengan skor tipis 3-2 pada partai final yang digelar di Stadion Palaran, Minggu (4/2/2018).
Swiwijaya FC yang mampu membuka keunggulan pada menit ke-10 melalui Novan Setya Sasongko yang berhasil membobol gawang pasukan Singo Edan yang dijaga oleh Kurniawan Kartika Ajie.
Namun di menit ke-23 Arema Fc mampu menyamai kedudukan menjadi 1-1 setelah Balsa Bozovic mempu melesakan gol dari tendanagn bebas.
Setelah kedudukan 1-1, kedua tim bergantian saling serang. Namun pada akhirnya Sriwijaya FC mampu memanfaatkan peluang emas yang mereka dapatkan di menit ke-43. Sebuah umpan akurat Manuchekhr Dzhalilov ke arah Beto Goncalves berhasil diteruskan oleh tendangan keras Beto. Skor 2-1 untuk Sriwijaya bertahan hingga turun minum babak pertama.
Beberapa menit babak kedua dimulai, Sriwijaya FC mencetak gol ketiga. Kali ini giliran Hamka Hamzah yang berhasil menyundul umpan sepak pojok yang dilepaskan oleh Syahrian Abimanyu pada menit ke-48.
Tak ingin menyerah begitu saja Arema FC membuat laga kembali menjadi panas saat mereka sukses memperkecil kedudukan menjadi 2-3 lewat penalti Thiago Furtuoso di menit ke-81. Penalti didapat Arema usai Rivaldy Bauwo dijatuhkan oleh Hamka Hamzah di kotak terlarang.
Namun di sisa waktu yang ada, Sriwijaya FC berhasil mempertahankan keunggulan hingga peluit tanda laga berakhir dibunyikan. Sriwiijaya FC menang 3-2 atas Arema FC. (Rayza)