SSFB 2017 Gelar Turnamen Terbesar di Indonesia
Kamis, 19 Oktober 2017, 02:22 WIBBisnisnews.id-Super Soccer Futsal Battle (SSFB) 2017 menggelar ajang turnamen grand final futsal terbesar di Indonesia yang bertempat di Bintaro Jaya Exchange, Tangerang pada 21-22 Oktober 2017.
Ricko panitia pelaksana Super Soccer Futsal Battle mengatakan, sejumlah 320 tim dari 20 Kabupaten/kota se-Jabotabek, Serang, Kerawang dan Sukabumi telah mengikuti babak Elimination Round, dimana hanya 96 tim lolos dan telah berlaga di babak final round yang digelar di tiga kota, yakni Jakarta, Bekasi dan Tangerang.
"Kita ingin memmbuat satu wadah untuk para pecinta futsal yang dikemas dalam sebuah turnamen profesional untuk para tim futsal. Kompetisi ini kita adakan di 20 kota yang diikuti oleh 320 tim yang mengikuti babak Elimination Round dimana cuma 96 tim lolos ke babak Final Round," kata Ricko, Selasa (17/10/2017).
"Hingga saat ini, tersisa 12 tim terkuat yang berhasil lolos dari babak final round. 12 tim tersebut lah yang nantinya akan bertanding pada babak grand final SSFB 2017 di Bintaro Jaya Exchange,"
Turnamen SSFB tampaknya sangat berharga, terlihat dari total hadiah yang mencapai Rp200 juta telah disiapkan pihak panitia.
"Kami telah menyiapkan total hadiah yang mencapai Rp200 juta namun hadiah tersebut terbagi secara variatif disetiap babaknya dan pada grand final nanti juara satu mendapatkan Rp20 juta," ujar Ricko pada konferensi pers di Brewerkz, Jakarta.
Pada gelaran turnamen SSFB panitia pelaksanaan beserta Federasi Futsal Indonesia (FFI) telah menyepakati bahwa setiap pelaksanaan event futsal harus menjaga aturan pelaksanaan "The Real Futsal Culture". Dengan adanya kategori peserta umum dan dibatasinya pemain liga profesional bertujuan agar suasana kompetitif yang merata di turnamen tersebut.
Grand final SSFB 2017 bakal diramaikan dengan pertandingan antar kampus, eksebisi timnas futsal juara AFF 2010, eksebisi selebriti, penampilan Angel Percussion, FDJ Arien Catherine, One Way Freestyler Indonesia, Jakarta Dancer, dan suguhan musik dari Rockin Battle Band. (Rayza Nirwan)