Verstappen Juara GP Malaysia Edisi Terakhir
Minggu, 01 Oktober 2017, 23:59 WIBBisnisnews.id - Spesial. Begitulah nilai kemenangan Max Verstappen pada balapan mobil formula one (F1) di GP Malaysia, Minggu (1/10/2017).
Pemacu jet darat dari Belanda itu meraih sukses pada saat genap berusia 20 tahun. Selain itu inilah kemenangan pertama Verstappen di GP Malaysia yang merupakan edisi lomba terakhir di Sirkuit Sepang setelah pemerintah negara itu memutuskan tidak lagi menggelar F1 musim berikutnya.
Memulai balapan dari posisi tiga, Verstappen yang membela Red Bull Racing berhasil meninggalkan pemimpin klasemen, Lewis Hamilton untuk memenangi balapan pertama di musim ini. Hamilton dari Mercedes harus puas di posisi kedua. Sementara Daniel Ricciardo menempati posisi ketiga meski harus bersaing ketat dengan Sebastian Vettel yang akhirnya harus puas finis di posisi keempat.
Dengan kemenangan tersebut, Verstappen mencatatkan dua kali kemenangan sepanjang kariernya setelah musim lalu berjata di GP Spanyol.
Mengawali balapan di Sirkuit Sepang, dari posisi tiga Verstappen terus menempel ketat Lewis Hamilton yang memimpin start sejak awal. Di lap keempat Verstappen berhasil mengambil alih posisi Hamilton untuk menjadi yang terdepan.
"Pada awalnya langsung mobil terasa enak dan saya melihat Lewis sedang berjuang sedikit dengan daya tarik," kata Verstappen.
Sementara Sebastian Vettel, yang memulai dari posisi ke-20, tampil spektakuler untuk finis lima besar. Vettel, yang memulai balapan dari posisi terakhir, tampil fantastis untuk finis P4 pada balapan terakhir di sirkuit Sepang, Malaysia.
Jelang balapan dimulai, Ferrari kembali dihantam masalah. Kali ini bagian rekan satu tim Vettel, Kimi Raikkonen, yang bermasalah. SF70-H milik Raikkonen mengalami masalah turbo, hal ini membuat pembalap Finlandia tersebut memulai balapan dari pit lane. (Gungde Ariwangsa)
Hasil GP Malaysia 2017:
Pos Pebalap Tim Waktu
1. Max Verstappen Red Bull Racing 1:30'01.290
2. Lewis Hamilton Mercedes + 12.770
3. Daniel Ricciardo Red Bull Racing + 22.519
4. Sebastian Vettel Ferrari + 37.362
4. Valtteri Bottas Mercedes + 56.021
6. Sergio Perez Force India + 78.630
7. Stoffel Vandoorne McLaren
8. Lance Stroll Williams
9. Felipe Massa Williams
10. Esteban Ocon Force India
11. Fernando Alonso McLaren
12. Kevin Magnussen Haas F1
13. Romain Grosjean Haas F1
14. Pierre Gasly Toro Rosso
15. Jolyon Palmer Renault
16. Nico Hoelkenberg Renault
17. Pascal Wehrlein Sauber
18. Marcus Ericsson Sauber