13 Tahun Dibekukan, Rusia dan Irak Pulihkan Penerbangan Komersial
Minggu, 17 September 2017, 20:12 WIBBisnisnews.id - Rusia dan Irak memulihkan layanan penerbangan komersial berjadwal pada hari Minggu 17 September untuk pertama kalinya sejak 2004, menandakan stabilitas Irak yang dilanda perang tersebut.
Pesawat Iraqi Airways meninggalkan Baghdad pada pukul 10.31 pagi (0731 GMT) dan diperkirakan tiba di bandara Vnukovo Moskow pada pukul pukul 14. 19:00 waktu setempat (1119 GMT), sesuai jadwal keberangkatan dan kedatangan bandara Rusia.
"Penerbangan komersial pertama tiba hari ini," Sergei Izvolsky, kata juru bicara otoritas penerbangan sipil Rusia.
"Ini adalah sinyal dari pihak pemerintah Irak bahwa warga negara Rusia dapat dengan aman mengunjungi Irak."
Kedua negara juga mungkin menyetujui penerbangan ke kota Basra di Irak, kata Izvolsky dikutip dari AFP.
Rusia membekukan penerbangan reguler ke Irak pada tahun 2004 setelah invasi AS pada tahun 2003 menjatuhkan negara Arab tersebut ke dalam perang. (marloft)