68 Kapal di Merak Telah Selesai Uji Petik Ditjen Hubla
Kamis, 19 Desember 2019, 22:05 WIBBisnisNews.id -- Kementerian Perhubungan cq. Direktorat Jenderal Perhubungan Laut melakukan uji petik kelaiklautan kapal di Pelabuhan Merak, Banten Kamis (19/12/2019) siang. Uji petik kelaiklautan kapal penumpang tersebut dilakukan jelang masa libur Natal 2019 dan Tahun Baru (Nataru) 2020.
Dua kapal di Merak yang dilakukan uji petik adalah kapal KMP Portlink dan kapal KMP Mabuhay Nusantara. "Uji petik di kedua kapal tersebut dilakukan karena kedua kapal tersebut termasuk armada angkutan laut Natal dan Tahun Baru 2020," kata Kasi Keselamatan Kapal Penumpang dan Penangkap Ikan Direktorat Perkapalan dan Kepelautan Capt Ari Wibowo.
Tim juga mengecek kesiapan sekoci di atas kapal yang dinilai berfungsi normal dan pada kesempatan tersebut tim juga memeriksa ruang mesin kapal hingga pengecekan kesediaan jaket penyelamat di dek penumpang.
"Tadi kita lihat sama-sama ketika launching life boat sudah bagus hasilnya. Jadi hasil yang kami temukan kami memverifikasi hasil temuan dari teman-teman KSOP ada beberapa temuan minor yang akan dilakukan di kapal," tuturnya.
Dikatakan, petugas Ditjen Hubla sudah melakukan uji petik kapal di Pelabuhan Merak sejak September 2019. Dari jumlah 71 kapal, sudah 68 kapal di Merak yang diuji petik.
"Berikutnya tim akan melakukan uji petik kelaiklautan kapal penumpang di Pelabuhan Tanjung Priok dan Pelabuhan Muara Angke," tutup Capt. Ari.(nda/helmi)