Bisnis Indonesia 2019 Tumbuh, Tapi Melambat Dengan ITB 105,33
Selasa, 05 November 2019, 12:58 WIBBisisNews.id -- Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, Indek Tendensi Bisnis (ITB) triwulan III-2019 sebesar 105,33. Angka tersebut menunjukkan bahwa kondisi bisnis secara umum terus tumbuh positif.
"Walaupun diakui, optimisme pelaku bisnis lebih rendah dibandingkan dengan triwulan sebelumnya (ITB triwulan II-2019 sebesar 108,81)," kata Kepala BPS Suhariyanto di Jakarta, Selasa (5/11/2019).
Menurutnya, pada triwulan IV-2019 kondisi bisnis diperkirakan masih tumbuh, tetapi dengan tingkat optimisme yang lebih rendah dibandingkan dengan triwulan III-2019. "Nilai perkiraan ITB triwulan IV-2019 sebesar 104,79," kata Suhariyanto lagi.
Konstelasi politik dalama negeri dan kondisi perekonomian global, menurut Suhariyanto masih akan mempengaruhi pertumbuhan ekonomi nasional. "Disilah pelaku usaha harus pandai-pandai memanfaatkan peluang dari pertumbuhan ekonomi yang ada," aku dia.
Sementara, BPS juga mencatat Indeks Tendensi Konsumen (ITK) pada triwulan III-2019 sebesar 101,03. Hal ini menunjukkan bahwa secara umum konsumen merasakan peningkatan.
"Artinya, kondisi ekonomi pada triwulan III-2019, tetapi dengan optimisme yang lebih rendah dibanding triwulan sebelumnya (ITK triwulan II- 2019 sebesar 125,68)," jelas Suhariyanto lagi.
Kondisi ekonomi konsumen pada triwulan IV-2019, menurut Suhariyanto, diperkirakan meningkat dengan tingkat optimisme yang lebih tinggi dibandingkan triwulan sebelumnya.
"Sementara, perkiraan awal nilai ITK triwulan IV-2019 sebesar 103,80," tandas Suhariyanto lagi.(helmi)