BTN Bersama PNM Lakukan Pembinaan UMKM
Senin, 14 Mei 2018, 17:17 WIBBisnisnews.id - Bank BTN lakukan pendampingan kepada pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam kegiatan pembinaan dan pelatiham bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM).
Direktur Utama Bank BTN Maryono mengatakan kolaborasi bersama PNM ini diharapkan dapat meningkatkan pengembangan kualitas UMKM di Indonesia.
"UMKM menjadi salah satu unsur penting yang juga merupakan ujung tombak perekonomian Indonesia. Kami yakin kemitraan ini akan kian meningkatkan kapasitas UMKM di Tanah Air," jelas Maryono usai menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan Direktur Utama PT PNM
Arief MulyadI terkait sinergi bisnis BUMN dalam rangka memajukan UMKM di Indonesia, Senin (14/5/2018) di Jakarta.
Melalui sinergi dua BUMN ini, para pelaku UMKM yang telah memeroleh pembiayaan modal kerja dari PNM juga berkesempatan mengakses kredit dan pembiayaan konsumer dari Bank BTN termasuk Kredit Pemilikan Rumah (KPR).
Karyawan PNM pun bisa mengakses layanan dan produk yang sama dari Bank BTN melalui kerja sama ini. (Hedi Suryono)