Ini Program Ditjen Hubla Wujudkan Bali Baru di Indonesia
Jumat, 06 Desember 2019, 20:47 WIBBisnisNews.id -- Direktur Jenderal Perhubungan Laut yang diwakili oleh Direktur Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai, Ahmad Muhdar, hadir dalam acara Ngobrol Santai yang berbalut budaya antara Menteri Perhubungan yang diwakili oleh Sekretaris Jenderal dengan Transmate sebagai milenial transportasi.
Acara itu bertempat di bilangan Jakarta Pusat, Jumat (6/12/2019). Ngobrol berlangsung meriah santai bahkan dengan pakaian atau atribut busana daerah di Indonesia.
Acara ini memperbincangkan upaya dan langkah-langkah Kementerian Perhubungan dalam mendukung peningkatan konektivitas dan aksesibilitas di 5 Destinasi Wisata Bali Baru sebagai wilayah destinasi pariwisata superprioritas.
Dalam kaitan ini, Kemenhub alan dan membangun fasilitas dan infrastruktur untuk mendukung destinasi wisata baru bertaraf Internasional melalui berbagai pembangunan infrastruktur transportasi.
Di sektor Perhubungan Laut, menurut Direktur Ahmad, Kemenhub melakukan peningkatan fasilitas pelayaran di Pelabuhan Likupang dan Gili Terawangan, pembangunan kapal bottom glass di Bunaken, serta pengembangan Terminal Kargo Pelabuhan Labuan Bajo.
Direktur Ahmad pun berpesan, seiring dengan pembangunan dan penyediaan infrastruktur oleh Pemerintah dalam mendukung destinasi pariwisata superprioritas, masyarakat diminta untuk menjaga dan merawat kebersihan di tempat-tempat wisata.
"Jangan buang sampah sembarangan. Laut milik kita bersama dan kita juga yang harus menjaga dan melestarikannya," tegas Direktur Ahmad.(helmi)