KM Kirana I Berangkat Dari Dermaga Penumpang Tanjung Emas Menuju Kumai Dengan 210 Penumpang
Kamis, 26 Desember 2019, 08:48 WIBBisnisNews.id -- KM Kirana I, rute Semarang - Kumai, Kalimantan Tengah (Kalteng) resmi bertolak dari dermaga Terminal Penumpang Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang Kamis (26/12/2019) pagi. Kapal dinyatakan lengkap dan memenuhi aspek keselamatan pelayarran.
Kapal yang dioperasikan PT Dharma Lautan Utama (DLU) itu membawa 210 penumpang termasuk anak buah kapal (ABK). Sedang kendaraan berjumlag 30 unit, termasuk beberapa sepeda motor.
Petugas KSOP Tanjung Emas selesai memeriksa dan memastikan KM Kirana I lengkap dan laik laut. "Kapal dalam kondisi siap berlayar, surat-surat dan administrasi lengkap dan siap dibengkatkan," kata Dwi Sugiarto, marine inspector KSOP Tanjung Emas saat memberikan briefing kepada nakhoda dan ABK KM Kirana I di Palabuhan Tanjung Emas.
Informasi dari BMKG, kata Dwi, ombak di laut Jawa sekitar 1,5 meter, cuaca baik. Kendati begitu, ABK khususnya nakhoda diminta tetap waspada, dan selalu mengingatkan para penumpang agar tidak merokok di deck penumpang, car deck dan tempat lain yang dilarang.
Waktu Tempuh 26 Jam
Sementara, nakhoda KM Kirana I Capt. Agung Kusyono bersama seluruh ABK dan penumpang mengaku siap berlayar dan menjalankan aturan dan tata tertib demi keselamatan berlayar.
"Sesuai rencana, pelayaran menuju Kumai, Kalimantan akan ditempuh sekitar 26-27 jam. Jadi, besok pagi atau siang sudah sampai di Kumai," jelas Capt Agung.
Data yang dihimpun BisnisNews.id menyebutkan, 30 kendaraan yang diangkut ke Kumai rata-rata membawa sembako, sayur dan buah-buahan untuk kebutuhan masyarakat di Kumai, Kalteng.
Seerti diketahui, penumpangg kapal tujuan Kumai, dan daerah lain di kalteng adakah para pekerja di perkebunan kelapa sawit, karet dan lainnya. Mereka libur saat akhir tahun mulai menjelang Natal sampa i Tahun Baru.(helmi)