Korban Meninggal Dunia KM Lestari Maju Bertambah Menjadi 20 Orang
Selasa, 03 Juli 2018, 22:54 WIBBisnisnews.id - Jumlah korban meninggal dunia dalam kasus kecelakaan tenggelamnya kapal KM Lestari Maju di perairan Selayar Bilukumba, Selasa (3/7/2018) tercatat menjadi 20 orang.
Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kab. Bulukumba dan BPBD Prov. Sulawesi Selatan pukul 22.00 WITA melansir sebanyak 39 orang selamat. Sebagian penumpang masih berada di kapal karena cuaca hujan dan gelombang tinggi.
Hingga saat ini evakuasi para korban masih berlangsung. Kapal besar yang berusaha melakukan evakuasi tidak dapat mendekat KM Lestari Maju. Sejumlah kapal KRI dari TNI dikerahkan untuk membantu evakuasi.
Berikut data sementara korban meninggal dunia yang berada di RS KH Hayyung Selayar:
1. Lk. Ari Laksono (50) kepala ASDP Pammatata
2. Lk. Drs. Rurung (58), guru, Jl. Mangga benteng (suami)
3. Pr. Hj. Marlia (44), Jl. Mangga benteng (istri)
4. Pr. Hj. Asmawati (43), LAIYOLO Kec. Bonto Sikuyu Selayar
5. Pr. Sitti saera (58), Onto selayar
6. Lk. H. Abd. rasyid (60) alamat Jl. Ahmad Yani benteng sleayar
7. Pr. Rini Arianti (29), bonea selayar
8. Lk. Abisar (2), bonea selayar (anak Pr. Rini arianti)
9. Pr. Rosmiati (40), Jl. Mangga selayar
10. Lk. Demma campong (45), kalaroi KEC. Bonto matene selayar
11. Lk. Andi le’leng (47), baringan KEC. Bonto Sikuyu selayar
12. Lk. Syamsuddin (50), Jl. Pierre Tendean No. 6 Selayar
13. Lk. Hensi (64), baringan KEC. Bonto Sikuyu selayar
14. Pr. Ati mala (58), baringan KEC. Bonto Sikuyu
15. Pr. Denniamang (72), barat lambongan KEC. Bonto matene selayar
16. Pr. Marwani (40), Sappang herlang singa Kab. Bulukumba
17. Pr. Hj. Salmiah, 55, Kab. SINJAI
18. Lk. A. Abd. Rasyid, 40, Jl. Pahlawan benteng selayar (asal pajjukukang bantaeng)
19. Lk. Suryono, 55, bonehalang selayar
20. Mayat perempuan umur 3 tahun Tanpa identitas.
(Syam S)